0%
logo header
Kamis, 11 Mei 2023 18:12

25 Bacaleg Nasdem Resmi Mendaftar di KPUD Selayar

Arnas Amdas
Editor : Arnas Amdas
Ketua Partai Nasdem Selayar, Ady Ansar menyerahkan berkas Bacaleg Nasdem ke KPUD Selayar, Kamis (11/05/2023). (Ist)
Ketua Partai Nasdem Selayar, Ady Ansar menyerahkan berkas Bacaleg Nasdem ke KPUD Selayar, Kamis (11/05/2023). (Ist)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, SELAYAR — Sebanyak 25 orang Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Nasdem Selayar yang akan mengikuti perhelatan Pemilihan Legislatif di 5 Daerah Pemilihan (Dapil) pada Pemilu 2024 mendatang resmi mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Selayar, Kamis (11/05/2023).

Ke 25 Bacaleg ini diantar langsung Ketua Partai NasDem Selayar, Ady Ansar bersama puluhan simpatisan NasDem.

Suara yel yel Partai NasDem terdengar semarak memecah suasana sunyi KPU, selanjutnya rombongan diterima oleh Komisioner KPUD Selayar, Sukardi, Andi Dewantara dan Mansur Sihadji. 

Baca Juga : Sosok Yasir Machmud Disebut Berpeluang Antar Gerindra Rebut Posisi Ketua DPRD Sulsel

Pada kesempatan itu juga Komisioner Bawaslu Kepulauan Selayar, Kadir turut hadir menyaksikan dan mengawal jalannya proses pendaftaran Bakal Calon Legislatif Partai Nasdem hingga selesai. 

Sementara ketua Ketua DPD Nasdem Selayar Ady Ansar kepada awak media menjelaskan, bahwa dokumen Bakal Calon Legislatifnya telah lengkap di 5 (lima) Daerah Pemilihan dengan jumlah 25 orang caleg. 

“Kami hari ini sudah mendaftarkan 25 Bacaleg dan sudah memenuhi persyaratan selanjutnya menunggu hasil dari tim verifikasi KPU yang akan dilakukan pada 15 Mei hingga 23 Juni 2023 nanti,” ungkapnya.

Baca Juga : Kumpulkan Seluruh Caleg, Gerindra Sulsel Bahas Target dan Strategi Hadapi Pemilu 2024

Lebih lanjut Ady Ansar menyebutkan, untuk keterwakilan calon Legislatif perempuan telah terpenuhi hampir semua dapil sesuai perundang-undangan yang berlaku.

Komisioner KPU Selayar, Andi Dewantara menegaskan bahwa proses yang dilaksanakan hari ini adalah pendaftaran Bakal Calon Legislatif DPRD belum sampai ke tahap verifikasi.

“Jika nantinya ada kesalahan pada dokumen akan dilakukan perbaikan dan selanjutnya di Verifikasi kembali,” tutupnya.

Penulis : Andi Rusman
Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646