REPUBLIKNEWS.CO.ID, MOROWALI – Wakil Bupati Sinjai Andi Kartini Ottong, menemui warga Kabupaten Sinjai yang saat ini bermukim di Morowali Sulawesi Tengah.
Pertemuan di salah satu cafe di Kecamatan Bahodopi tersebut sekaligus sebagai ajang silaturahmi dengan warga Sinjai yang sudah lama tinggal di perantauan.
Andi Kartini mengaku bangga dengan orang orang Sinjai yang berada Morowali. Bahkan, kegigihan orang orang Sinjai tidak diragukan lagi dalam hal semangat kerja dan kualitas diri sangat diperhitungkan baik di pemerintahan maupun di perusahaan swasta.
Untuk itu, kartini berpesan agar warga Sinjai yang berada di kabupaten Morowali tetap junjung tinggi kepercayaan yang sudah diberikan dan menjaga nama baik Sinjai dimanapun berada.
“Kehadiran pemerintah di tengah-tengah warga adalah sebuah kewajiban. Ini sebagai bentuk support dan perhatian pemerintah bagi warga Sinjai di perantauan,” ucapnya, Sabtu (07/08/2021).
Sebelum bersilaturahmi dengan warga Sinjai di Bahodopi, Andi Kartini menemui Bupati Morowali di rumah jabatan. Dalam pertemuan itu, Andi Kartini mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Morowali atas penerimaan dan kepercayaannya kepada warga Sinjai.
Dan menitipkan kepada Bupati agar memperhatikan dan tetap menjalin silaturahmi dengan warga Sinjai di Morowali.
“Berharap kepada warga Sinjai di Morowali mengambil peran dan berpartisipasi membantu pemerintah dalam setiap kegiatan pembangunan maupun kegiatan sosial,” kuncinya.
Dalam kegiatan selanjutnya, Andi Kartini Ottong juga menghadiri acara pelantikan pengurus Himpunan Masyarakat Sinjai (Himas) Cabang Morowali Sulawesi di Hotel Metro Morowali. (Anto)