REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG — Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJamsostek) menurunkan bantuan kepada warga yang terdampak Bencana Alam beberapa hari yang lalu di Wilayah Kabupaten Soppeng.
Bantuan yang salurkan senilai Rp. 37.850.000 tersebut diserahkan oleh Kepala Kantor Ketenagakerjaan Cabang Makassar Dodit Isdiyono, kepada Asisten Administrasi Setda Soppeng di Halaman Kantor Bupati Soppeng, Rabu (05/02/2020).
Kepala Kantor BPJamsostek Cabang Makassar Dodit Isdiyono menyampaikan, bahwa bantuan yang diturunkan merupakan wujud kepedulian BPJamsostek terhadap korban Bencana Alam berupa Banjir yang terjadi di Kabupaten Soppeng beberapa hari lalu.
“Ini salah satu bentuk program tanggung jawab sosial dan lingkungan dari BPJS Ketenagakerjaan Cabang Makassar,” ungkap Dodit Isdiyono.
Berikut jenis bantuan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Makassar kepada korban Banjir di Soppeng yaitu Mie Instant 194 Dos, Minyak Goreng 166 buah isi 1 liter, Beras 100 Karung masing-masing berat 5 Kilogram, Telur 164 Rak, Air Minum 73 Dos, Ikan Kaleng 145 Buah dan Sarung 87 lembar. (Yusuf)
