REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG — Melalui Zoom, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menyampaikan arahan kepada 184 Kepala Daerah hasil Pilkada serentak tahun 2020.
Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak bersama Wakil Bupati Soppeng Lutfi Halide menyimak penjelasan Presiden Republik Indonesia diruang SCC La Mataesso Kantor Bupati Soppeng, Rabu (14/04/2021).
Dalam agenda tersebut, turut diikuti oleh Ketua DPRD Kabupaten Soppeng H.Syahruddin M Adam, Anggota Forkopimda, Sekda Soppeng, Ketua Pengadilan Agama dan Pengadilan Negeri Watansoppeng dan SKPD.
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam penjelasannya menyebut bahwa Jabatan Kepala Daerah merupakan Kehormatan yang memiliki tanggung jawab besar dan berat.
“Jabatan saudara bukan hanya mengikuti prosedur tetapi harus berani berinovasi, bukan rutinitas,” sebut Presiden RI.
Selain itu, Presiden RI Joko Widodo mendorong Kepala Daerah untuk bekerja dengan kecepatan tinggi dan dalam bekerja jangan puas membaca laporan, akan tetapi harus mengontrol di Lapangan.
“Kecepatan dan ketepatan sangat dibutuhkan saat ini sehingga kebijakan yang dikeluarkan fokus dan skala prioritas yang jelas,” ungkap Joko Widodo.
Menurutnya, semakin sedikit kegiatan, manajemen semakin gampang untuk dikontrol sehingga diharapkan membuat kegiatan besar yang anggarannya dikonsentrasikan dan dampaknya dapat dirasakan masyarakat.
“Usahakan belanja modal lebih besar daripada belanja aparatur dan anggarannya jangan dibagi rata di masing-masing Dinas,” katanya Joko Widodo.
Disampaikan pula bahwa situasi saat ini masih fokus dalam pemulihan Kesehatan dan pemulihan Ekonomi.
“Perbanyak program padat kerja sambil menunggu pertumbuhan ekonomi normal, seperti memberikan pekerjaan kepada masyarakat dengan membantu permodalan ke UMKM serta mendukung dunia usaha yang ingin melakukan investasi,” tutupnya. (Yusuf)
