REPUBLIKNEWS.CO.ID, SAMARINDA — Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) terus melanjutkan upayanya dalam mengembangkan organisasi kepemudaan, terutama Karang Taruna, yang dianggap sebagai wadah strategis bagi pemberdayaan pemuda.
Setelah sukses melaksanakan pembinaan intensif pada Desember 2023, Dispora Kaltim kini berfokus memastikan keberlanjutan dan dampak positif dari program ini terhadap pengembangan pemuda di berbagai daerah di Kaltim.
Hasbar Mara, Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim. menjelaskan bahwa pihaknya tengah memantau langsung perkembangan dan efektivitas pembinaan yang telah dijalankan.
“Kami ingin memastikan bahwa inisiatif ini membawa perubahan nyata bagi Karang Taruna dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pemuda Kaltim,” ujarnya, Pada Kamis, (31/10/2024).
Dalam rangka mendukung peran Karang Taruna, Dispora Kaltim menyediakan ratusan perangkat laptop dan printer bagi pengurus Karang Taruna di berbagai daerah. Bantuan ini diharapkan dapat memperlancar aktivitas administratif, pengelolaan data, serta komunikasi yang lebih efektif diantara pengurus.
“Dukungan fasilitas ini diharapkan mampu memperkuat peran Karang Taruna sebagai wadah yang memberdayakan pemuda dalam berbagai kegiatan sosial,” ungkapnya.
Dispora Kaltim meyakini bahwa Karang Taruna dapat menjadi penggerak utama dalam meningkatkan partisipasi pemuda di berbagai bidang, baik di sektor sosial, ekonomi, maupun lingkungan.
Namun, Hasbar mengakui bahwa masih banyak organisasi Karang Taruna yang belum aktif atau terkendala dalam menjalankan program-programnya. Untuk itu, Dispora Kaltim bekerja sama dengan Dinas Sosial guna memberikan dukungan yang lebih intensif.
Selain itu, Dispora Kaltim juga berencana menghidupkan kembali semangat gotong royong dan kepedulian sosial di kalangan pemuda melalui berbagai kegiatan kolaboratif dan edukatif.
“Kami ingin agar Karang Taruna dapat menjadi tempat bagi pemuda untuk berkontribusi langsung bagi masyarakat, yang sekaligus mendukung peningkatan indeks pembangunan pemuda di Kaltim,” jelasnya.
Melalui langkah-langkah ini, Dispora Kaltim berharap Karang Taruna di seluruh wilayah Kaltim dapat berfungsi maksimal sebagai pusat pemberdayaan dan pengembangan diri bagi pemuda, sekaligus membantu terciptanya lingkungan sosial yang lebih baik di masyarakat. (ADV / Dispora Kaltim)
