REPUBLIKNEWS.CO.ID, LUWU TIMUR- Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Luwu Timur memaparkan data program prioritas yang akan dicapai.
Sebanyak 9 program prioritas dipaparkan Sekretaris DPKP Luwu Timur, Zainab, saat menerima kunjungan Dinas Komunikasi dan Informatika Statistik dan Persandian (Kominfo-SP) Luwu Timur bersama media partner untuk pengambilan data dan dokumen capaian realisasi.
Zainab memaparkan bahwa 9 program prioritas itu adalah, pertama, mengoptimalkan peran Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam penyerapan hasil bumi. Kedua, peningkatan produk melalui penambahan indeks pertanaman yang artinya berapa kali orang menanam padi dalam setahun atau dua tahun. ketiga mandiri benih padi.
Baca Juga : Puluhan Siswa SMPIT Al Bina Tomoni Field Trip ke Diskominfo Luwu Timur
Lanjut Zainab, bahwa yang keempat, pengembangan sentra tanaman pangan dan holtikultura. Kelima, menjamin ketersediaan pupuk. Keenam, Industrialisasi hasil pertanian.
Kemudian, ketujuh, memfasilitasi pemenuhan asuransi tani. Kedelapan, memfasilitasi peningkatan kapasitas penyuluh dan pelaku usaha. serta Kesembilan, peningkatan ternak sapi dan unggas.
“Sembilan poin tersebut menjadi skala prioritas pada Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan saat ini,” pungkas Zainab.