Indah Pimpin Penanaman 200 Bibit Pohon di Bantaran Sungai Baliase

Indah Pimpin Penanaman 200 Bibit Pohon di Bantaran Sungai Baliase

REPUBLIKNEWS.CO.ID,MASAMBA — Dalam rangka memperingati Hari Sepeda Sedunia dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani bersama jajaran dan Forkopimda bersepeda dari rujab menuju Desa Toradda Kecamatan Masamba, Minggu (5/6/2022).

Tiba di Desa Toradda, bupati perempuan pertama di Sulsel itu memimpin penanaman 200 bibit pohon di bantaran Sungai Baliase.

“Atas nama pimpinan, saya mengapresiasi kegiatan ini dan terima kasih juga kepada bapak/ibu yang telah hadir. Kehadiran kita menjadi komitmen kita terhadap lingkungan, karena perubahan iklim sesuatu yang tidak bisa dihindari tapi bisa kita perlambat atau paling tidak melakukan upaya mitigasi,” ucapnya.

“Bukan sekadar kegiatan bersepeda tanpa makna, tapi dapat sehatnya dapat senangnya, dan silaturahimnya. Pesan saya, kalau ada yang bisa kita selesaikan dalam kapasitas kita, maka segera selesaikan,” lanjut bupati yang karib disapa IDP ini.

Melalui momentum tersebut, Indah berharap menjadi momen penting untuk terus menggugah, meningkatkan kesadaran, dan semangat kepedulian untuk memperbaiki diri dalam berlaku adil terhadap lingkungan.

“Lingkungan yang sehat membutuhkan dukungan para pemangku kepentingan, khususnya di tingkat lokal sehingga masyarakat berdaya dalam mengatur dan mengelola lahan tempat mereka dengan lebih baik. Pemberdayaan masyarakat yang baik tentunya kita harap berkontribusi memajukan upaya solusi lokal dan berpartisipasi aktif dalam menjaga lingkungan,” pinta Indah. (*)