Republiknews.co.id

Mulai 8 Juli 2022, Wings Air Hentikan Penerbangan Wakatobi – Kendari

Petikan salinan surat PT Wings Abdi Station Manager Wakatobi. (Istimewa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, WAKATOBI – Pihak Pesawat Wings Air menghentikan rute  penerbangan dari ke Wakatobi – Kendari Sulawesi tenggara (Sultra), maupun sebaliknya.

Cancel fligt maskapai Wings Air berdasarkan salinan PT Wings Abadi Station Manager Wakatobi. Wings Air hentikan rute penerbangan Wakatobi – Kendari mulai 8 Juli 2022.

“Melalui surat ini kami menyampaikan pemberitahuan informasi bahwa penerbangan wings air rute dari atau ke Wakatobi untuk sementara waktu belum bisa beroperasi atau cancel flight sampai waktu yang belum bisa ditentukan atau sampai pemberitahuan lebih lanjut bila ada perubahan lagi,” tulis petikan PT Wings Abadi Station Manager Wakatobi dalam surat tersebut. 

Sementara itu perwakilan pesawat Wings Air Wakatobi belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut terkait alasan adanya cancel flight tersebut.

Kendati demikian, perwakilan Wings Air Wakatobi menyampaikan permohonan maaf lewat postingan akun Medsos Wings Wakatobi.

“Kami selaku Perwakilan Wings Air Wakatobi mengucapkan minta maaf jika selama ini masih banyak kekurangan dalam pelayanan dan kami mengucapkan Terima kasih atas dukungannya selama ini. Besar harapan kami wings air akan kembali beroperasi atau terbang lagi ke Wakatobi . Mohon doanya semua,” tulis perwakilan Wings Air Wakatobi lewat postingan yang diunggah, Selasa (5/7/2022).

Dalam unggahan tersebut juga disampaikan jika pelayanan penerbangan terakhir maskapai Wings Air rute Wakatobi – Kendari tanggal 7 Juli 2022.

Sekedar informasi bahwa maskapai Wings Air (ATR 72-500) memulai pelayanan penerbangan perdananya dari ke Bandara Matahora Wakatobi – Kendari sejak 2012 silam.

Exit mobile version