Republiknews.co.id

Mulai Hari ini, Sekolah di Depok Gelar PTM Terbatas 100 Persen

Wali Kota Depok, Mohammad Idris.

REPUBLIKNEWS.CO.ID, DEPOK – Pemerintah Kota Depok mengumumkan akan melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas 100 Persen secara menyeluruh. Rencananya PTM 100 persen tersebut diberlakukan mulai hari ini, Senin (24/1/2022).

Wali Kota Depok, Mohammad Idris menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan pembahasan tentang pelaksanaan PTM Terbatas 100 persen. Pelaksanaannya akan dilaksanakan sesuai arahan SKB 4 Menteri tentang penyelenggaraan PTM Terbatas 100 persen.

“Kota Depok akan dilaksanakan mulai Senin, 24 Januari 2022,” kata Idris, Minggu (23/1/2022) kemarin.

Idris menyebut pelaksanaan PTM Terbatas di Kota Depok akan diselenggarakan untuk SD dan SMP dengan pengetatan protokol kesehatan dan sejumlah pelaksanaan teknis.

“Tentunya tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam pelaksanaan PTM Terbatas 100 persen tersebut,” tambahnya.

Sementara untuk kantin sekolah, kata Idris, tidak diperkenankan untuk buka sementara. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari bentuk pengetatan protokol kesehatan.

“Anak atau siswa dan seluruh tenaga kependidikan membawa bekal dari rumah,” harap Idris.

Terkait waktu pembelajaran disekolah, baik SD maupun SMP sudah dilakukan pengaturan. Jam pembelajaran di sekolah akan dilaksanakan selama enam jam pelajaran dengan durasi waktu mata pelajaran yang telah disesuaikan.

“Kalau SD 35 menit per jam pelajaran dan untuk SMP 40 menit per jam pelajaran,” demikian Idris. (*)

Exit mobile version