Museum Balla Lompoa Jadi Saksi Kemeriahan Pesta Kenegaraan Kemerdekaan RI Tingkat Kabupaten Gowa

Museum Balla Lompoa Jadi Saksi Kemeriahan Pesta Kenegaraan Kemerdekaan RI Tingkat Kabupaten Gowa

REPUBLIKNEWS.CO.ID, GOWA — Museum Istana Balla Lompoa menjadi saksi meriahnya pelaksanaan malam Resepsi Kenegaraan Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Tingkat Kabupaten Gowa.

Kegiatan yang dipusatkan di pelataran Museum Istana Balla Lompoa, Kota Sungguminasa, Kamis, 17 Agustus 2023 malam kemarin didesain dengan konsep terbuka. Nuansa panggung yang didesain dengan megah semakin memperkuat kemeriahan pelaksanaan resepsi kenegaraan itu. Belum lagi seluruh kegiatan yang mengisis malam resepsi kenegaraan ini, salah satunya dengan dihadirkannya penyanyi tanah air Virzha.

Resepsi Kenegaraan Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 yang digelar di Kawasan Balla Lompoa ini juga dihadiri ribuan tamu undangan. Mulai dari Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan bersama Wakilnya Abd Rauf Malaganni, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa Kamsina, seluruh pimpinan Forkopimda Kabupaten Gowa, dan seluruh pimpinan SKPD Pemkab Gowa.

Selanjutnya hadir pula Ketua TP PKK Gowa Priska Pramita Adnan bersama Wakilnya Mussadiyah Rauf, para tamu undangan dari mitra pemerintah daerah, dan Anggota Paskibraka Kabupaten Gowa beserta keluarga, dan masyarakat umum yang hadir menikmati seluruh rangkaian kegiatan.

“Kawasan Istana Balla Lompoa menjadi tempat yang direkomendasikan atau dipilih karena latar sejarah yang ada. Dimana tempat ini merupakan pusat pemerintahan Kerajaan Gowa pada masa lampau, sehingga dijadikan sebagai momentum untuk mengingat dan menghargai bahwa kebesaran Kerajaan Gowa tercermin dengan berdirinya Istana Balla Lompoa ini,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Gowa Tenriawati Tahri, dikonfirmasi, Jumat (18/08/2023).

Selain itu menurutnya, Kawasan Balla Lompoa ini menjadi tempat yang dinilai sangat strategis karena berada di tengah-tengah Ibu Kota Kabupaten Gowa atau Kota Sungguminsa, dan juga cukup luas untuk menampung pejabat pemerintahan dan seluruh masyarakat yang ada.

Sebelumnya, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan mengungkapkan, jika beberapa tahun terakhir perhelatan Resepsi Kenegaraan HUT Kemerdekaan RI dilaksanakan di Rumah Jabatan Bupati Gowa dengan dihadiri tamu-tamu khusus. Kini dilaksanakan di tempat terbuka agar bisa dinikmati masyarakat umum.

“Pada malam ini kita kembali melaksanakan malam resepsi yang terbuka untuk umum dan masyarakat pasca Pandemi Covid-19,” terangnya.

Adnan mengaku, selama tiga tahun perhelatan Resepsi Kenegaraan digelar dengan sederhana atau hanya dihadiri sejumlah tamu. Tetapi setelah pemerintah pusat melalui instruksi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang menyatakan bahwa Covid-19 tidak lagi menjadi pendemi, sehingga seluruh kegiatan berkumpul dapat kembali dilaksanakan.

“Kita tidak melaksanakan kegiatan seperti ini mulai dari 2020, 2021 dan juga 2022. Namun Alhamdulillah karena pemerintah telah menyatakan pandemi Covid-19 telah berakhir sehingga kita bisa melaksanakan kegiatan malam resepsi kenegaraan ini untuk seluruh lapisan masyarakat,” terangnya.