REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG — Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak, membuka rapat Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Soppeng tahun 2021, di Ruang Rapat Gabungan Dinas, Selasa (07/01/2020).
Bupati Soppeng dalam sambutannya menegaskan kepada SKPD agar Fokus dan terarah dalam penyusunan Program dan kegiatan sehingga Pembangunan di Tahun 2021 dapat tercapai sesuai dengan perioritas Pembangunan dalam RPJMD tahun 2016-2021.
“Kami harapkan kepada SKPD untuk fokus,” ungkapnya.
Kepala Balitbangda Soppeng Dra. Hj. Andi Nurlina, dalam laporannya mengatakan bahwa ini merupakan Program prioritas Pembangunan beserta tema Pembangunan Kabupaten Soppeng tahun 2021. (Yusuf)
