REPUBLIKNEWS.CO.ID, LUWU UTARA — Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani meresmikan penyediaan infrastruktur Lumbung Pangan Masyarakat (LPM) Gapoktan Awo-Awo Desa Tarobok Kecamatan Baebunta. Kamis (22/12/2022).
Kegiatan ini diawali dengan Penandatanganan Prasasti serta Pengguntingan Pita oleh Bupati Indah sebagai tanda diresmikanya LPM Gapoktan Awo-Awo.
Ketua Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Bapak Hasis melaporkan Gapoktan Awo-Awo menaungi 8 Kelompok Tani dengan luas lahan 245 Ha yang berada didusun Awo-Awo.
Bantuan ini kata Bapak Hasis merupakan Bantuan Infrastruktur Lumbung Pangan Masyarakat pada Gapoktan Awo-Awo sebesar Rp. 509 Juta bersumber dari Dana Alokasi Khusus pada Bidang Pertanian.
“Besaran Anggaran tersebut diperuntukkan untuk Pembangunan berupa satu antai Jemur berukuran 8×20 Meter, satu gedung lumbung pangan berukuran 7×14 Meter serta satu unit rice Mlmilling (RMU) berukuran 7×14 Meter” jelasnya.
Dikesempatan yang sama, Bupati Luwu Utara menyampaikan Tahun 2022 ini ada 4 Kegiatan Lumbung Pangan yang akan diresmikan, salah satunya di dusun Awo-Awo desa Tarobok ini.
“Kegiatan ini tujuannya yang pertama sebagai wujud akuntabilitas pelaksanaan kegiatan, Gapoktan Awo-Awo ingin melaporkan bahwa program yang menyentuh mereka dapat dilaksanakan dengan baik” ungkap Indah.
Selain itu, kata Indah sebagai wujud rasa syukur Gapoktan untuk selesainya lumbung pangan ini, karena khusus Desa Tarobok salah satu Desa yang cukup melimpah bantuan yang dikucurkan khususnya untu pertanian.
“Program ini bagian dari Ketahanan Pangan yang terdiri dari tiga subsektor yaitu bicara terkait ketersedian pangan atau produksi, cadangan pangan serta keseimbangan antara ekspor dan impor” ujarnya.
Indah juga menambahkan dengan adanya Lumbung Pangan ini, dirinya berharap kepastian ketersedian pangan dapat kita wujudkan dan dari program ini, yang tidak kalah pentingnya terkait cadangan pangan.
“Dengan adanya lumbung pangan melalui program ketahanan pangan, Gapoktan harus memastikan cadangan pangan di wilayah masing-masing dan selamat atas apa yang telah kita bangun, mohon dijaga dan dipelihara, semoga adanya lumbung pangan ini dapat meningkatkan kesejahteraan baik Petani maupun Masyarakat di Kabupaten Luwu Utara” Harap Indah. (*)
