Republiknews.co.id

Rumah Qur’an Sinjai Qudwatun Hasanah Gelar Wisuda Tahfidz dan Tahsin Pertama

Suasana Wisuda Tahfidz dan Tahsin Rumah Quran Sinjai (RQS) Qudwartun Hasanah, Minggu (04/07/2021).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, SINJAI — Rumah Qur’an Sinjai (RQS) Qudwatun Hasanah menggelar wisuda tahfidz dan tahsin (khotaman dan Imtihan) hafalan juz 30 bertempat di Aula Pertemuan Wisma Hawai, Minggu pagi (04/07/2021).

Ketua Panitia Pelaksana Ustazah Anita Mustafa mengatakan, bahwa khotaman Al-Qur’an ini merupakan angkatan pertama dengan jumlah peserta sebanyak 17 orang yang berasal dari Santri RQS Qudwatun Hasanah Lappa 9 orang, RQS Qudwatun Hasanah Bawakaraeng 5 orang dan RQS Sinjai Tengah ada 3 orang.

“Metode pembelajaran Qur’an yang kami gunakan adalah menggunakan metode ummi sehingga kami harap keberadaan RQS mampu mewujudkan generasi Qur’ani di Bumi Panrita Kitta ini,” ucapnya .

Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab yang membacakan sambutan Bupati Andi Seto Asapa menyampaikan, kegiatan wisuda ini memiliki peran penting dalam upaya menumbuh kembangkan minat minat baca Al-Qur’an dikalangan masyarakat sehingga program pemerintah untuk membumikan Al-Qur’an di Sinjai terus meningkat.

“Ini patut kita syukuri karena di Kabupaten Sinjai bakal muncul ahli-ahli Qur’an dan penghafal Al-Qur’an yang akan memakmurkan agama khususnya di pelosok-pelosok desa yang ada di Sinjai,” ungkapnya.

Hal yang tak kalah menarik dari momentum kali ini adalah para pengafal Al-Qur’an yang sudah dicetak oleh RQS Qudwatun Hasanah diharapkan bisa menjadi generasi praktisi bangsa yang mengaktualisasikan nilai-nilai Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. (Anto)

Exit mobile version