REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG — Pencanangan Vaksinasi Covid-19 tingkat Kabupaten Soppeng berjalan lancar tanpa adanya gejala-gejala selama 30 menit kedepan.
Dengan Vaksinasi dan menjalankan Protokol Kesehatan, kita dapat melindungi keluarga, Daerah dan Negeri dari ancaman Covid-19.
Usai menjalani Vaksinasi Covid-19, Bupati Soppeng HA.Kaswadi Razak yang diwawancarai di area Puskesmas Salotungo Watansoppeng, tempat Vaksinasi para anggota Forkopimda Soppeng, Senin 01/02/2021. mengatakan bahwa jangan takut untuk di Vaksin Covid-19.
“Pemerintah tidak melakukan suatu perencanaan untuk mencelakai masyarakat,” ungkap Bupati Andi Kaswadi Razak.
Lanjutnya bahwa, pencanangan Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Soppeng diharapkan berjalan dengan baik.
“Yakin, apa yang kami lakukan adalah untuk keselamatan bersama,” seruannya.
“Ingat, Kesehatan pulih maka Ekonomi bangkit,” tutupnya. (Yusuf)
