0%
logo header
Senin, 05 Agustus 2019 17:15

Aula Masjid Agung Soppeng Digunakan Masyarakat Umum dengan Sewa Seikhlasnya

Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak saat meresmikan Aula Masjid Agung Darussalam, Senin (05/08/2019).
Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak saat meresmikan Aula Masjid Agung Darussalam, Senin (05/08/2019).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG — Peresmian (Tasyakuran) Aula Mesjid Agung Darussalam Watansoppeng, pada Senin (05/08/2019), dihadiri langsung oleh Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak.

Bendahara Badan Pengelola Pembangunan Mesjid Agung Darussalam, Andi Parawansah, menuturkan bahwa Aula tersebut menampung hingga 300 orang.

“Aula ini serba guna, kegiatan Formal atau Informal bisa digunakan,” ucap Andi Parawansah.

Baca Juga : 16 Pelanggan Setia IM3 di Indonesia Terima Hadiah Loyalitas, Ada Mobil, Motor dan Smartphone

Disamping itu, Aula Mesjid ini juga dipersewakan untuk masyarakat umum dengan biaya yang seikhlasnya.

“Masyarakat bisa menggunakan Aula tersebut dan biaya yang dibayarkan dimasukkan ke kas pembangunan Mesjid Agung Darussalam,” ujarnya.

Disela peresmian Aula Mesjid Agung Darussalam, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak mengemukakan bahwa Pemerintah Daerah akan menunjuk pengelola yang akan mengurus Aula.

Baca Juga : Dukung Komitmen Presiden RI Hapus Kemiskinan Ekstrem, Bupati Gowa: Searah Kebijakan Daerah

“Ini merupakan Aset yang harus dikelola secara profesional,” tutur Andi Kaswadi Razak. (Yusuf)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646