0%
logo header
Kamis, 15 Agustus 2019 15:49

Deng Ical Berbagi Inspirasi Dengan 1000 Hafiz Qur’an

(FOTO: Ist)
(FOTO: Ist)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR – Memperingati hari raya idul adha, Dr Syamsu Rizal MI (Deng Ical), berbagi inspirasi melalui kegiatan yang digelar oleh Baitul Maal Hidayatullah (BMH).

Acara yang bertempat di Lapangan BTP, Kamis (15/08/2019), mengangkat tema berbagi inspirasi bersama tokoh Sulawesi, serta menyajikan sajian kuliner qurban istimewa yang diperuntukkan untuk 1000 penghadal Al Qur’an, yatim dan dhuafa.

Selain Deng Ical, juga hadir mantan Anggota DPD RI, Aziz Qahar Muzakkar dan perwakilan dari pemerintah provinsi Sulawesi Selatan.

Baca Juga : Bupati Gowa Ajak Masyarakat Peringati Isra Mi’raj untuk Perdalam Keimanan

Dalam kesempatan tersebut, Deng Ical menyampaikan posisi hafiz hafiza yang kini mendapatkan posisi yang lebih layak secara sosial.

“Jika dulu, orang hanya menanyakan kerja di perusahaan apa, pegawai negeri atau bukan, kini terkadang yang ditanyakan hafal Quran berapa juz. Hal ini menunjukkan bahwa kemahiran membaca al Quran telah memiliki tempat secara sosial,” ujarnya.

Demikian pula, bagi anak-anak yang akan melanjutkan pendidikan baik di SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi, bagi hafiz dan hafizah memiliki tempat tersendiri.

Baca Juga : 16 Pelanggan Setia IM3 di Indonesia Terima Hadiah Loyalitas, Ada Mobil, Motor dan Smartphone

“Alhamdulillah, saat ini hafiz dan hafizah memiliki tempat tersendiri, mereka dibolehkan memilih sekolah, baik di tingkat SD, SMP, SMA hingga perguruan tinggi,” lanjut Deng Ical.

Dalam kesempatan yang sama pula, Deng Ical mengapresiasi program dari Baitul Maal Hidayatullah, yang telah belasan tahun memperlihatkan komitmennya sehingga mendapatkan kepercayaan masyarakat.

“Mari bersama kita menjawa marwah ini, dan kepada adik-adik terus bersemangat,” tutur Deng Ical. (Ahmad)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646