REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG – Setelah terpending karena diduga adanya diskomunikasi, Karang Taruna Kabupaten Soppeng kembali dibangkitkan.
Hal ini dibuktikan dengan dilakukannya pertemuan di Warkop Prima lantai 3, Watansoppeng, Jumat (23/08/2019). dalam rangka pembentukan panitia Pengukuhan Karang Taruna Kabupaten Soppeng.
Ketua Karang Taruna Kabupaten Soppeng, Hadi Indra Wijaya, mengatakan bahwa terkait pertemuan yang dilakukan yaitu untuk membentuk panitia Pengukuhan pengurus Karang Taruna hingga tingkat Desa.
Baca Juga : Bupati Gowa Ajak Masyarakat Peringati Isra Mi’raj untuk Perdalam Keimanan
“Sebenarnya sudah lama ada SKnya yakni 2018-2023, namun baru akan dikukuhkan para pengurus,” ucap Hadi Indra Wijaya.
Selain itu, kata Hadi Indra Wijaya, bahwa dengan adanya penghargaan yang akan diberikan kepada Karang Taruna sehingga secepatnya para pengurus akan dikukuhkan.
“Pengukuhannya pada 31 Agustus 2019 mendatang,” ungkapnya.
Baca Juga : 16 Pelanggan Setia IM3 di Indonesia Terima Hadiah Loyalitas, Ada Mobil, Motor dan Smartphone
“Saya harapkan dapat mempertahankan prestasi yang telah dilakukan, lakukan konsolidasi dan rapatkan barisan untuk mengawal berbagai program hingga tingkat Desa,” kata Hadi Indra Wijaya lagi.
Sementara, Wakil Ketua Karang Taruna Kabupaten Soppeng, Samsuddin, mengemukakan bahwa terkait program Karang Taruna, pengurusnya ada disetiap SKPD sehingga menjadi tantangan kedepan untuk tetap eksis.
“Pengurus Karang Taruna sampai ketingkat Desa makanya perlu Audiens untuk bersinergi,” ungkapnya. (Yusuf)
