REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR — Lulusan Fakultas Perikanan Universitas Coktroaminoto Makassar (UCM) dipersiapkan menjadi ahli (lago) bisnis perikanan dan pembenihan. Keahlian tersebut merupakan dua “core” (inti)
Utama di Fakultas Perikanan UCM.
“Fakultas Perikanan UCM saat ini betul-betul berubah dibuktikan dengan berubahnya ‘core’ keahlian dan kurikulum dari dua program studi yang ada,” ujar Dekan Fakultas Perikanan UCM Dr.Muhammad Yusuf, S.Pi., M.Si. usai pembahasan kurikulum sejumlah fakultas di UCM, Senin (06/09/2021) kemarin.
Menurut Pak De Ucu, begitu lulusan Unhas ini akrab disapa, berubahnya Fakultas dan Prodi Perikanan yang ada di UCM ditandai dengan telah ditandatanganinya beberapa MoU dengan dunia usaha dan dunia kerja serta MoU dengan pengambil kebijakan di tingkat pemerintah daerah.
Baca Juga : OJK Sulselbar Beri Literasi Keuangan ke Kelompok Tani dan Nelayan di Takalar
Hal tersbut, kata Pak De Ucu, tampak serius dengan hadirnya sejumlah ‘stakeholder’ (pemangku kepentingan). Kesemuanya stakeholder tersebut dalam acara lokakarya terbuka yang dilakukan di tingkat Fakultas Perikanan UCM yang berlangsung 2-5 september 2021.
“Ayo bergabung ke Perikanan UCM jadi Ahli bisnisman perikanan dan ahli pembudidaya,” Pak De Ucu terus mengajak masyarakat bergabung ke Perikanan UCM.
