0%
logo header
Sabtu, 24 September 2022 15:45

Megawati Minta Kader PDI Perjuangan Percepat Pergerakan Ekonomi Rakyat

Arnas Amdas
Editor : Arnas Amdas
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. (Ist)
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. (Ist)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, BANJARMASIN — Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri meminta kepala daerah dari PDI-P segera menjalankan instruksi partai terkait percepatan pergerakan ekonomi rakyat.

Instruksi tersebut juga ditujukan ke DPD PDI Perjuangan Kalimantan Selatan.

Megawati Soekarnoputri berbicara tentang dinamika politik nasional saat ini. Khususnya mengenai peringatan Presiden RI Joko Widodo terkait potensi krisis pangan dunia.

Baca Juga : Bawaslu Bulukumba Apresiasi Peran Media Dalam Tahapan Pemilu 2024

“Para kepala daerah dari PDI Perjuangan untuk segera mewujudkan instruksi partai agar menanam makanan pendamping beras,” ucap Megawati dalam rilisnya kepada Republiknews.co.id, pada Sabtu (24/09/2022).

Megawati juga minta kepala daerah jaga perilaku, dan jauhkan diri dari sifat korupsi.

“Para kepala kader, khususnya para kepala daerah, untuk menjaga perilaku dan menjauhkan diri dari perilaku koruptif,” tambah Megawati.

Baca Juga : Partisipasi Masyarakat Parepare Capai 85% dalam Pemilu 2024

Megawati menegaskan bahwa semua kader PDI Perjuangan harus membangun legacy di wilayahnya masing-masing dengan membuat prestasi sebanyak-banyaknya.

Lebih jauh, putri Proklamator Indonesia, Soekarno ini mengingatkan kader partai tak melakukan “dansa-dansa” politik terkait Pemilu 2024.

“Sebaliknya, justru harus fokus melakukan kerja riil di tengah rakyat. Seperti mewujudkan kedaulatan pangan lewat program tanaman pendamping beras itu,” pungkas Megawati.

Baca Juga : Capai 80 Persen, Partisipasi Pemilih di Sulsel Lampaui Target Nasional

Pernyataan Megawati mendapat dukungan penuh dari Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kalimantan Selatan, M. Syaripuddin. Dia merasa, kerja politik itu adalah kerja untuk masyarakat luas, demi meningkatkan ekonomi rakyat Indonesia.

“Kerja politik adalah kerja kerakyatan, salah satunya adalah membangun kedaulatan ekonomi rakyat,” ungkap Bang Dhin, sapaan akrabnya itu.

Menurut Bang Dhin, DPD PDI Perjuangan Kalsel tegak lurus dengan instruksi Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga : Raih 99.690 Suara di Pileg 2024, Muhammad Fauzi Catat Kenaikan Signifikan dari Pileg 2019

“Kami berkomitmen untuk terus memperbanyak kerja-kerja riil di masyarakat dan menghindari gimmick-gimmick politik,” pungkasnya.

Penulis : Rahim Arza
Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646