0%
logo header
Sabtu, 22 Desember 2018 10:40

Melalui Yayasan Amirul Mukminin, Aliyah Mustika Bantu Pembangunan Masjid di Makassar dan Gowa

Aliyah Mustika Ilham menyerahkan bantuan untuk pembangunan masjid di Kelurahan Barombong, Kota Makassar dan Kecamatan Patalassang, Kabupaten Gowa, di Masjid Masjid Ilyah Al-Mu'minin, Jumat (21/12/2018).
Aliyah Mustika Ilham menyerahkan bantuan untuk pembangunan masjid di Kelurahan Barombong, Kota Makassar dan Kecamatan Patalassang, Kabupaten Gowa, di Masjid Masjid Ilyah Al-Mu'minin, Jumat (21/12/2018).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR – Yayasan Amirul Mukminin, menyalurkan bantuan ke masjid Ilyah Al-Mu’minin Kelurahan Barombong, Kecamatan Tamalate Kota Makassar dan Masjid Jami’ Al-Isnur, Kecamatan Patalassang, Kabupaten Gowa, Jumat (21/12/2018).

Bantuan berupa uang tunai tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Yayasan Amirul Mukminin, Aliyah Mustika Ilham.

“Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat dan digunakan dalam penyelesaian pembangunan masjid,” ujar Anggota DPR RI ini.

Baca Juga : Pasangan Ideal, Jaringan Kesehatan Makassar Solid Dukung Appi-Aliyah

Dalam kesempatan tersebut, Ketua BKMT Kota Makassar ini juga menyampaikan salam dari Wali Kota Makassar Periode 2004-2014, Ilham Arief Sirajuddin (IAS).

“Ada amanah yang ingin kami sampaikan, Pak Ilham titip salam hangat kepada kita semua. Pak Ilham rindu dengan kita semua, mohon do’anya” kata Aliyah.

Imam masjid Ilyah Al-Mu’minin, Sahabuddin Daeng Lanti mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan tersebut.

Baca Juga : IOH Group dan Accenture Siap Bangun Peradaban Ekonomi Digital Indonesia

“Bantuan ini sangat bermanfaat guna penyelesaikan pembangunan masjid yang kami kelola, kami do’akan semoga Pak Ilham sekeluarga selalu diberi kesehatan dan terus berbagi manfaat untuk masyarakat,” ungkap Sahabuddin Daeng Lanti.

Sekedar diketahui, Amirul Mukminin merupakam salah satu yayasan yang dikelola oleh Keluarga Ilham Arief Sirajuddin (IAS) dan aktif dalam menggelar kegiatan sosial.

(Saddam Buton)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646