0%
logo header
Minggu, 03 November 2024 20:59

Paslon Harapan Baru Jilid 2 Curi Perhatian di Arena Debat Pilkada Bulukumba 2024

Arnas Amdas
Editor : Arnas Amdas
Paslon nomor urut 2 Andi Muchtar Ali Yusuf-Andi Edy saat menyampaikan visi misi pada debat Pilkada Bulukumba 2024. [Foto: IST]
Paslon nomor urut 2 Andi Muchtar Ali Yusuf-Andi Edy saat menyampaikan visi misi pada debat Pilkada Bulukumba 2024. [Foto: IST]

REPUBLIKNEWS.CO.ID, BULUKUMBA — Debat Publik Pertama Paslon Pilkada Bulukumba 2024 resmi digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bulukumba di Gedung Bersama RMB, Minggu 3 November 2024 malam.

Paslon nomor urut 2, calon Bupati dan wakil Bupati Bulukumba petahana Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Edy Manaf (Andi Utta-Edy Manaf) mencuri perhatian publik lewat kata pembukanya.

“Kami ucapakan terima kasih kepada seluruh masyarakat Bulukumba yang selama ini selalu mendukung dan mendoakan kami dalam membangun kabupaten Bulukumba,” kata Calon Bupati nomor urut 2, Andi Muchtar Ali Yusuf didampingi wakil Bupatinya, Andi Edy Manaf.

Baca Juga : Bupati Andi Utta Pimpin Harganas ke-32, Tegaskan Keluarga sebagai Pilar Bangsa

Keharmonisan dan perbedaan, lanjut paslon petahana itu, yang terus tumbuh berkembang seiring perkembangan teknologi yang diberengi dengan nilai nilai budaya dan kearifan lokal.

295 Kilometer jalan telah pasangan bertgaline dikerja bukan dicerita itu tuntaskan, 326 bangunan sekolah telah dibangun dan sejumlah icon Bulukumba telah nampak dan berdiri megah.

“Ini merupakan implementasi dari tagline Dikerja bukan Dicerita. Bulukumba saat ini sudah bagus dan telah berada di rel atau jalur yang benar,” pungkas Andi Utta sapaan akrab Andi Muchtar Ali Yusuf disambut sahutan lanjutkan 2 kali tambah baik.

Baca Juga : Bupati Andi Utta Serahkan Dua Ranperda Strategis ke DPRD Bulukumba

Pembukaan pamungkas tersebut mendapat tepukan meriah seluruh hadirin dalam ruangan debat.

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646