0%
logo header
Jumat, 17 Januari 2025 15:14

Pemkot Parepare Rencana Manfaatkan Bangunan CU Lama jadi Pusat Kuliner

Mulyadi Ma'ruf
Editor : Mulyadi Ma'ruf
Ket: Bangunan CU Lama jadi akan jadi Pusat Kuliner
Ket: Bangunan CU Lama jadi akan jadi Pusat Kuliner

PAREPARE – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) terus bergerak menjaga aset daerah.

Seperti pada aset Pemkot di lokasi eks Toko Cahaya Ujung, Kelurahan Labukkang, Kecamatan Ujung, Pemkot Parepare berencana mengubah lokasi tersebut menjadi pusat kuliner baru.

“Benar, lokasi itu kita mau tata. Kita ingin aset kita eks Cahaya Ujung ini bisa bersih dan bermanfaat,” kata Sekda Parepare Muhammad Husni Syam, Jumat (17/1/2025).

Baca Juga : Pemkot Parepare Tegaskan THR dan Gaji ke-13 Guru Tetap Terbayarkan

Husni mengungkapkan, kondisi aset tersebut selama ini mengurangi keindahan di tengah kota.

Sehingga, dirinya ingin menghidupkan lokasi tersebut dengan menjadikan sebagai pusat kuliner.

“Kita bisa menjadikan tempat itu sebagai pusat kuliner. Apalagi ini menyambut Ramadan,” ungkapnya.

Baca Juga : Parepare Raih Dua Penghargaan Prestisius dari Kemenkumham Sulsel, Terbaik Perencanaan Perda dan Tercepat Bentuk Posbakum

“Kita ingin lingkungan di sana bisa hidup, ini juga upaya untuk meningkatkan pendapatan daerah,” lanjut Husni.

Diketahui, Pemkot Parepare pun sudah melakukan pembersihan di lokasi eks Cahaya Ujung.

Selanjutnya akan dilakukan penataan dan pembenahan secara menyeluruh.

Baca Juga : Tasming Hamid Lepas Tim Pasar Murah Natal dan Tahun Baru, Salurkan 700 Paket untuk 22 Kelurahan

“Setelah penataan nanti, UMKM bisa menjajakan produknya disini,” ujar Husni. (Adv)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646