Lanjutnya dengan mengakui adanya rasa bangga kepada Pemerintah Arab Saudi yang memberikan perhatian kepada Kabupaten Soppeng.
“Kabupaten Soppeng adalah Daerah kecil, akan tetapi jika berbicara tentang Keagamaan maupun Pendidikan Agama, Alhamdulillah Daerah kami diperhitungkan,” ucao Bupati.
Sementara, Andi Jamaro Dulung yang merupakan Dewan Penasehat Yayasan Padulungi dan yang mendampingi Syaikh Shaleh Abdullah Al Rajhi ke Soppeng menyampaikan bahwa ia adalah keluarga besar Al Rajhi yang ada di Timur Tengah dan pemilik Bank terbesar di Arab Saudi.
Baca Juga : 3.608 Bidang Tanah Warga Tinggimoncong Kantongi Sertifikat PTSL
“Beliau ditugaskan di Indonesia sudah 10 tahun untuk mendampingi 3 Duta Besar sebagai penasehat,” kata Andi Jamaro Dulung.
Disampaikan pula bahwa Syaikh Shaleh Abdullah Al Rajhi telah membangun 570 Masjid di seluruh Indonesia.
Sedangkan Syaikh Shaleh Abdullah Al Rajhi melalui penerjemahnya mengakui sangat cinta Indonesia karena dinilai orang Indonesia sangat ramah sehingga tidak merasa bahwa dirinya sebagai orang asing.
