0%
logo header
Jumat, 30 Agustus 2019 15:34

PT. Jamsyar Raih Penghargaan Top GRC 2019

Direktur Operasional Jamsyar Achmad Sonhadji, menerima penghargaan sebagai Top GRC 2019, Rabu (28/08/2019).
Direktur Operasional Jamsyar Achmad Sonhadji, menerima penghargaan sebagai Top GRC 2019, Rabu (28/08/2019).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, JAKARTA – PT. JAMSYAR (Jamkrindo Syariah) menyabet penghargaan sebagai Top GRC 2019, di ajang Top Governance, Risk dan Compliance (GRC) Award 2019, yang digelar bersamaan dengan kegiatan GRC Summit 2019, di Jakarta, Rabu (28/08/2019) lalu.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Direktur Operasional Jamsyar Achmad Sonhadji. Top GRC Award 2019 adalah ajang apresiasi dibidang Tata Kelola Perusahaan yang baik atau Good Corporate Governance (GCG), Manajemen Resiko dan Manajemen Kepatuhan.

“Dengan mendapatkan penghargaan TOP GRC Award 2019 PT JAMSYAR (Jamkrindo Syariah) yang tumbuh dan berkembang sangat bagus yang tercermin dalam laporan keuangan yang membiru,” tutur Achmad Sonhadji.

Baca Juga : PLN UIP Sulawesi Kantongi Sertifikat HGB PLTU Punagaya di Jeneponto

Selain itu juga, tentunya kami telah melaksankan Sistem Operasional dan Teknologi Informasi, Infrastuktur, dan Implementasi Tata Kelola Perusahaan yang baik (GCG), Manajemen Risiko dan Manajemen kepatuhan berada ditingkat yang BAIK.

Adapun tjuan penghargaan ini adalah untuk mendorong peningkatan bisnis perusahaan yang berkelanjutan, melalui pengembangan kebijakan dan implemengasi Tata Kelola Perusahaan, Manajemen Resiko dan Kepatuhan terhadap regulasi secara terintegrasi.

Sebagai informasi, Top GRC diikuti oleh lebih dari 500 perusahaan yang terdiri dari BUMN, perusahaan TBK, swasta nasional maupun multinasional. (Asmi)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646