Sementara itu, Muhammad Kasim yang dihubungi via telepon WhatsApp mengaku kini berada di Polres Takalar untuk melaporkan pengeroyokan yang dialaminya bersama dua rekannya.
“Saya sekarang di Polres untuk melaporkan pengeroyokan yang kami alami,” jelas Muhammad Kasim Sekum HMI Cabang Takalar.
Ia juga menegaskan akan mengawal kasus ini sampai para pelaku di tangkap. “Bersama HMI Cabang Takalar kami akan mengawal kasus pengeroyokan ini,” tegasnya.
Baca Juga : Periode 2026 Ada 31.000 Sertifikat Program PTSL Dibagikan di Gowa
Kasim menambahkan, selain dirinya, pemilik Kedai tempat mereka nongkrong di Alun-Alun juga melapor ke Polres Takalar terkait pengrusakan warungnya yang dilakukan massa tersebut yang merusak meja dan kursinya.
Hingga berita ini di terbitkan, Ketua Apdesi Kabupaten Takalar Wahyudin MP belum bisa dihubungi melalui sambungan Telepon Seluler. (Al-Ghifari)
