0%
logo header
Selasa, 20 Agustus 2024 23:30

Amir Uskara Batal Maju, PPP Usung Imam Fauzan di Pilkada Gowa 2024

Rizal
Editor : Rizal
Suasana rapat internal PPP yang digelar di kediaman Amir Uskara, Jalan Cemara, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Selasa (20/8/2024). (Foto: Istimewa)
Suasana rapat internal PPP yang digelar di kediaman Amir Uskara, Jalan Cemara, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Selasa (20/8/2024). (Foto: Istimewa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, GOWA – Kejutan demi kejutan mewarnai konstalasi politik jelang perhelatan Pilkada Gowa 2024. Terbaru, Wakil Ketua Umum DPP PPP, Amir Uskara batal maju bertarung.

Sebagai gantinya, partai berlambang ka’bah itu mendorong putra pertama Amir Uskara, Imam Fauzan Amir Uskara untuk maju sebagai bakal calon Bupati Gowa.

Imam Fauzan sendiri adalah ketua DPW PPP Sulawesi Selatan sekaligus anggota DPRD Sulsel. Imam akan berpaket dengan Samad Hamid, suami dari anggota DPRD Sulsel sekaligus anggota DPR RI terpilih dari PKS, Meity Rahmatia.

Baca Juga : Pemilih Pemula Wajib Dilibatkan dalam Proses Pilkada di Kabupaten Mappi

Keputusan ini sudah disampaikan dalam rapat internal PPP yang digelar di kediaman Amir Uskara, Jalan Cemara, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Selasa (20/8/2024).

Insyaallah mohon doanya. Ini hasil keputusan partai dan rembuk keluarga,” kata Imam Fauzan saat dikonfirmasi.

Pasangan Imam Fauzan-Samad Hamid diusung oleh PPP (12  kursi), PKS (2 kursi), PKB (1 kursi), dan NasDem (6 kursi). Totalnya adalah 21 kursi.  

Baca Juga : Bentuk Organisasi Bernama SPDP, Relawan Nurdin Abdullah Siap Menangkan Danny-Azhar

Duet ini berpeluang head to head dengan pasangan Husniah Talenrang-Darmawangsyah Muin. Pasangan ini diusung oleh PAN (6 kursi) dan Gerindra (8 kursi). (*)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646