0%
logo header
Senin, 06 September 2021 21:52

Andi Seto Harap Cakupan Vaksinasi di Sinjai Terus Meningkat

Bupati Sinjai Andi Seto Ghaditsa Asapa, bersama Istrinya yang juga Ketua TP PKK Andi Nurhilda, meninjau vaksinasi covid-19 di Klinik Pratama Sanika Satyawada Polres Sinjai, Senin (06/09/2021).
Bupati Sinjai Andi Seto Ghaditsa Asapa, bersama Istrinya yang juga Ketua TP PKK Andi Nurhilda, meninjau vaksinasi covid-19 di Klinik Pratama Sanika Satyawada Polres Sinjai, Senin (06/09/2021).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, SINJAI – Upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 terus dilakukan, salah satunya adalah dengan gencar melakukan vaksinasi semua kalangan masyarakat.

Polri selaku institusi negara terus berupaya membantu pemerintah dalam mensukseskan program vaksinasi.  Seperti yang dilakukan oleh Polres Sinjai, Senin (06/09/2021).

Bertempat di Klinik Pratama Sanika Satyawada Polres Sinjai,  tampak antusias puluhan masyarakat dari berbagai kalangan mengikuti vaksinasi Covid-19 baik untuk dosis pertama maupun untuk dosis kedua.

Baca Juga : BP Group Hadirkan Steffi Pro Sebagai Pengganti Asupan Gula Alami

Kapolres Sinjai AKBP Iwan Irmawan, melalui Wakapolres Kompol Joko Sutrisno mengatakan bahwa Polres Sinjai gencar melaksanakan program pemerintah ini dalam rangka untuk mencapai herd immunity khususnya di Bumi Panrita Kitta ini.

Adapun target yang ingin dicapai dalam program ini yaitu dengan menyuntikkan 500 dosis setiap hari untuk 9 gerai yang telah disiapkan.

“Ada 9 gerai yang kami siapkan dengan melibatkan seluruh Polsek yang ada, dengan target 500 dosis suntikan setiap hari,  jadi kalau dirata-ratakan 75 dosis untuk setiap gerai dalam seharinya,” ucapnya.

Baca Juga : Sahabat LAPOR! Pemkab Gowa Wajib Jadi Agen Perubahan Pelayanan Publik

Terkait sasaran vaksinasi ini, pihaknya membuka lebar kepada seluruh masyarakat Sinjai maupun yang berdomisili di daerah lain untuk bisa mendapatkan pelayanan vaksinasi tersebut.

Semua kalangan kami buka pelayanan vaksinasi secara gratis dengan hanya cukup mebawa KTP saja dan adik-adik kita yang berumur 12 tahun ke atas yang belum punya KTP, cukup memperlihatkan NIK yang ada pada kartu keluarga,” jelasnya.

Wakapolres menambahkan untuk ketersediaan dosis di Polres Sinjai saat ini  masih ada sehingga ia mengharapkan kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi agar kiranya bisa mendatangi gerai yang telah disiapkan.

Baca Juga : Ciptakan Digitalisasi Aman, Indosat Prioritaskan Perlindungan Data Pribadi Pelanggan

“Semua ini kita lakukan sebagai bentuk partisipasi Polri melalui Polres Sinjai guna penuntasan penyebaran Covid-19 serta pemulihan ekonomi nasional, utamanya di Sinjai,” ungkapnya.

Secara terpisah Bupati Sinjai Andi Seto Asapa tak henti-hentinya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih baik kepada jajaran Polres maupun Kodim 1424 serta instansi vertikal lain yang senantiasa bekerja keras dalam upaya membangun pemerintah menangani pandemi Covid-19.

“Kami menghaturkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang dalam hal ini rutin menyelenggarakan vaksinasi massal dalam upaya untuk  mencapai Herd Immunity (kekebalan) masyarakat sehingga penyebaran Covid-19 bisa kita cegah,” terangnya.

Baca Juga : Tumbuh 4 Persen, Pelanggan Indosat Wilayah Kalisumapa Capai 12 Juta

Andi Seto menyampaikan harapannya agar kegiatan vaksinasi massal yang rutin berjalan ini dilakukan secara baik dan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Kita punya harapan agar cakupan vaksinasi di sinjai bisa terus meningkat sehingga masyarakat kita semakin sehat dan angka Covid-19 bisa kita tekan,” kuncinya. (Anto)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646