0%
logo header
Rabu, 02 Februari 2022 17:10

Andi Sudirman Kirimkan Bantuan untuk Warga Terdampak Angin Puting di Bantaeng

Redaksi
Editor : Redaksi
Anggota BPBD saat akan menyalurkan bantuan untuk korban Angin Puting Beliung di Desa Pajukukang, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng, Selasa (01/02/2022).
Anggota BPBD saat akan menyalurkan bantuan untuk korban Angin Puting Beliung di Desa Pajukukang, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng, Selasa (01/02/2022).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR — Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulsel menyalurkan bantuan kepada korban Angin Puting Beliung yang terjadi di Kampung/Dusun Kampalayya, Desa Pajukukang, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng, pada Selasa (01/02/2022) kemarin.

Bantuan pun disalurkan melalui BPBD Kabupaten Bantaeng atas Buffer Stock (Stok  Bahan) BPBD Provinsi Sulsel, Rabu (02/02/2022).

“Alhamdulillah saat ini telah disalurkan bantuan kepada korban angin puting beliung di Kabupaten Bantaeng melalui BPBD Bantaeng,” kata Andi Sudirman Sulaiman.

Baca Juga : Angkat Ikon Geopark di Bandara Hasanuddin, Gubernur Sulsel: Gerbang Awal Promosi Pariwisata Sulsel

Dari peristiwa ini menimbulkan kerusakan ringan, sedang sampai berat 15 rumah penduduk. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Andi Sudirman pun menyampaikan turut prihatin dengan kondisi yang dialami warga.

“Kita doakan masyarakat terdampak selamat dan kondisi kembali pulih dan membaik,” sebutnya. (*)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646