0%
logo header
Selasa, 30 April 2024 12:27

ASTON Makassar Bagi-bagi Voucher Menginap, Sambut Perayaan Anniversary Ke-12 Tahun

Chaerani
Editor : Chaerani
Dalam rangka merayakan Anniversary Ke-12 Tahun ASTON Makassar akan bagi-bagi voucher ke para tamu. (Dok. ASTON Makassar)
Dalam rangka merayakan Anniversary Ke-12 Tahun ASTON Makassar akan bagi-bagi voucher ke para tamu. (Dok. ASTON Makassar)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR — Dalam menyambut Anniversary ASTON Makassar yang Ke-12 tahun. Pihaknya akan bagi-bagi voucher menginap dengan menawarkan paket menginap harga khusus yang berlaku selama periode Mei 2024 mendatang.

Sebanyak 12 voucher dipersiapkan manajemen untuk dibagi-bagikan kepada tamu menginap yang mengambil paket undian ulang tahun tersebut. Paket menginap ini di bandrol mulai harga Rp712.000 per malam.

“Paket tersebut mulai dari Deluxe Room dengan harga Rp712.000 per malam. Pemesanan per kamar berhak mendapatkan 1 kupon menginap per hari,” ungkap Marcom Manager ASTON Makassar, Rari Maharani, dalam keterangannya, Selasa, (30/04/2024).

Baca Juga : Pastikan Tepat Sasaran, Tamsil Linrung Inisiasi Posko Pengaduan Program Strategis Presiden di Sulsel

Lanjutnya, tak hanya di Deluxe Room, tipe kamar lainnya juga tentunya akan diberi harga khusus untuk mendapatkan kupon undian gratis menginap di hotel berbintang yang berlokasi di Jalan Sultan Hasanuddin, Kota Makassar ini.

Untuk voucher-voucher yang akan dibagikan yakni dua voucher menginap di tipe kamar ASTON Suite untuk 2 orang pemenang, dan 10 voucher gratis sarapan untuk 10 orang pemenang.

“12 voucher tersebut nantinya akan kami undi diawal Juni 2024 mendatang. Paket ini nantinya akan berlaku mulai dari 1 Mei hingga 31 Mei 2024,” tambahnya.

Baca Juga : Angkat Ikon Geopark di Bandara Hasanuddin, Gubernur Sulsel: Gerbang Awal Promosi Pariwisata Sulsel

Rari menjelaskan, untuk voucher gratis menginap ini diberlakukan untuk tipe kamar terbaru ASTON Makassar. Dimana kamar tersebut memiliki fasilitas tambahan berupa Google Nest yang dimana dapat difungsikan untuk menggerakkan fasilitas di dalam kamar secara otomatis.

Selain itu, juga dapat digunakan untuk mendapatkan informasi tambahan yang berada pada laman Google.

“Selain itu, kami juga akan mengadakan Giveaway melalui akun resmi instagram @astonmakassar untuk berkesempatan juga mendapatkan voucher gratis,” terangnya.

Baca Juga : Resmi Disetujui, Pemkot dan DPRD Makassar Perkuat Regulasi Kearsipan, Pesantren dan Tata Kelola Keuangan

Ditambahkan oleh Rari, info mengenai promo-promo seputar ASTON Makassar akan diinfokan secara update melalui akun resmi @astonmakassar dan juga pemesanan dapat dilakukan melalui laman social media tersebut atau nomor reservasi 0411 3623 3222.

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646