0%
logo header
Minggu, 26 Juli 2020 14:06

Bahas Pelebaran Jalan Tanjung Bunga, CT Apresiasi Gubernur Nurdin Abdullah

La Saddam
Editor : La Saddam
Pertemuan Gubernur Sulsel Prof. Nurdin Abdullah, dan Pj Wali Kota Makassar Rudy Djamaluddin, dengan Pendiri Trans Group Chairul Tanjung, Sabtu (25/07/2020).
Pertemuan Gubernur Sulsel Prof. Nurdin Abdullah, dan Pj Wali Kota Makassar Rudy Djamaluddin, dengan Pendiri Trans Group Chairul Tanjung, Sabtu (25/07/2020).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, JAKARTA — Pendiri Trans Group, Chaerul Tanjung (CT) mengapresiasi langkah Pemerintah Sulsel yang akan membangun land mark Makassar, pelebaran Jalan Tanjung Bunga.
Apresiasi itu disampaikan Chaerul Tanjung saat Guberbur Sulsel Prof. Nurdin Abdullah membahas dimulainya proyek prestisius pelebaran jalan Metro Tanjung Bunga. Pertemuan berlangsung di kediaman Chaerul Tanjung, di Jakarta, Sabtu (25/07/2020) kemarin.

Dalam pertemuan tersebut hadir Pj Walikota Makassar Prof Rudy Djamaluddin, dan anggota TGUPP Sulsel bidang infrastruktur Dr Hendra Pachri.

Chaerul Tanjung berulangkali menyampailan terima kasih kepada Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah dan PJ Walikota Makassar Prof Rudy Djamaluddin.

Baca Juga : Semua Lebih Mudah, Kalla Toyota Tawarkan 14 Kemudahan Bagi Pelanggan

“Ini saya malu sekali. Sudah terbalik ini Pak Guberbur, mestinya saya yang mendatangi Gubernur dan Walikota (pj). Kini Gubernur yang mendatangi saya. Pemerintah yang mendatangi pengusaha,” jelas Chaerul Tanjung.

Sebagai pengusaha, Chaerul Tanjung apresiasi langkah Prof Nurdin Abdullah membangun fasilitas umum yang akan menjadi land mark Makassar,” jelas Chaerul Tanjung dalam pertemuan tersebut.

Bentuk apresiasinya, itu, Chaerul Tanjung memberikan hibah lahan untuk pelebaran jalan Metro Tanjung Bunga.

Baca Juga : New Fortuner Mengaspal di Makassar, Makin Tangguh dan Berteknologi Canggih

“Saya serahkan berapa saja luas lahan untuk kebutuhan pembangunan pelebaran jalan di (Metro) Tanjung Bunga,” jelas Chaerul Tanjung, pendiri Trans Group.

Chaerul Tanjung memiliki aset berupa puluhan hektare lahan dan bangunan komoleks Trans Mal di Jalan Metro Tanjung Bunga.

Gubernur Sulsel menyampaikan terima kasih kepada pengusaha sukses Chaerul Tanjung yang rela memghibahkan lahannya untuk pembangunan fasilitas umum, pelebaran jalan Metro Tanjung Bunga. (Latif)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646