0%
logo header
Selasa, 07 Mei 2024 13:29

Bimtek Pengurus RT di Kukar, Langkah Menuju Pelayanan Masyarakat Lebih Baik

M. Imran Syam
Editor : M. Imran Syam
Kepala Dinas PMD Kukar bersama Camat Loa Kulu, membuka Bimtek ditandai dengan pemberian buku peserta, Selasa (07/06/2024).
Kepala Dinas PMD Kukar bersama Camat Loa Kulu, membuka Bimtek ditandai dengan pemberian buku peserta, Selasa (07/06/2024).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, KUTAI KARTANEGARA — Sebanyak 104 pengurus Rukun Tetangga (RT) di Kecamatan Loa Kulu mengikuti bimbingan teknis yang diselenggarakan oleh Badan Kerja Sama Antar Desa (BKAD). Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari di Hotel Harris Samarinda, Selasa (07/06/2024).

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat melalui pemahaman mendalam tentang tugas dan tanggung jawab pengurus RT.

Camat Loa Kulu, H. Adriansyah, mengungkapkan agar bimtek ini menjadi motivasi bagi pengurus RT untuk lebih serius dan profesional dalam menjalankan tugasnya.

Baca Juga : Empat Siswa SLB Kukar Melenggang ke O2SN Nasional

“Saya menekankan pentingnya pengelolaan administrasi yang baik, mulai dari perencanaan hingga pelaporan pertanggungjawaban,” ucap Ardiansyah.

Bimtek ini juga menjadi ajang berbagi pengalaman dan pengetahuan antar pengurus RT, sehingga dapat saling belajar dan meningkatkan kinerja bersama.

Ardiansyah juga mengatakan dengan adanya bimtek ini, diharapkan tidak ada lagi ketua RT yang tertinggal dalam pengelolaan administrasi, baik itu perencanaan, pelaksanaan, pelaporan, hingga pertanggungjawaban.

Baca Juga : Bupati Kukar Buka MTQ Antar OPD, ASN Jadi Pelopor Gerakan Mengaji

“Hal ini sejalan dengan regulasi yang berlaku, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat lebih optimal,” katanya.

M. Kirmani dan Asnawi dari Gugus Tugas Kukar Idaman juga turut memberikan motivasi kepada peserta bimtek. Mereka berbagi pengalaman dan kiat-kiat sukses dalam menjalankan tugas sebagai pengurus RT.

“Menjadi pengurus RT adalah sebuah pengabdian kepada masyarakat. Jangan pernah lelah untuk belajar dan terus meningkatkan kapasitas diri agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik,” pesan Asnawi.

Baca Juga : Kukar Jadi Tujuan Kunjungan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat Dua

Bimtek ini tidak hanya memberikan pengetahuan dan keterampilan, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi antar pengurus RT. Mereka saling bertukar informasi dan pengalaman, sehingga terjalin kerjasama yang baik antar RT.

Ardiansyah berharap setelah mengikuti bimtek ini, para pengurus RT di Kecamatan Loa Kulu dapat menjadi lebih percaya diri dan terampil dalam menjalankan tugasnya.

“Diharapkan dapat menjadi pemimpin yang amanah dan mampu membawa perubahan positif bagi masyarakat di lingkungannya,” tambah Ardiansyah.

Baca Juga : Bupati Kukar Resmikan Jembatan Desa Sedulang, Muluskan Akses Masyarakat dan Tingkatkan Kesejahteraan

Dengan semangat baru dan pengetahuan yang lebih mendalam, pengurus RT diharapkan dapat menjadi motor penggerak pembangunan di tingkat desa/kelurahan. Mereka diharapkan dapat menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat, sehingga tercipta sinergi yang harmonis dalam mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera. (ADV/Diskominfo Kukar)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646