0%
logo header
Sabtu, 10 September 2022 00:21

Buka Turnamen Seoak Bola Marioriwawo Cup III, Bupati Soppeng Tekankan Pentingnya Sportivitas

Asril Astian
Editor : Asril Astian
Tendangan Pertama Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak, menandakan pertandingan sepak bola Marioriwawo Cup III dimulai di Lapangan hikmat Takalala, Jumat (09/09/2022). (istimewa)
Tendangan Pertama Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak, menandakan pertandingan sepak bola Marioriwawo Cup III dimulai di Lapangan hikmat Takalala, Jumat (09/09/2022). (istimewa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG — Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak, membuka secara resmi turnamen sepak bola Marioriwawo Cup III di Lapangan Hikmat Takalala, Jumat (09/09/2022).

Ketua panitia Yudassirun dalam laporannya bahwa turnamen Sepak Bola Marioriwawo Cup III sempat tertunda karena adanya covid-19 dan kini diselenggarakan dengan meriah dengan menampilkan 120 penari dan 772 tari massal dari siswa-siswi Mts Takalala dan SMPN 1 Marioriwawo Soppeng.

Adapun tema yang diangkat pada turnamen sepak bola Marioriwawo Cup III yaitu Mempererat Silaturahmi, Kekompakan dan Kebersamaan antara club’ melalui sepak bola.

Baca Juga : Belajar Pengembangan Sapi Perah, Bupati Soppeng Kunjungi Pasuruan Jawa Timur

Lanjutnya bahwa turnamen sepak bola Marioriwawo cup III terdiri dari 2 kategori yakni club usia 45 tahun diikuti 12 club dan telah bertanding sejak 12 Agustus 2022 kemarin dan dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu sampai 9 Oktober 2022 mendatang.

Untuk kategori usia prestasi diikuti 18 club dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan dan pertandingannya digelar setiap hari Senin dan Jumat hingga 13 Oktober 2022.mendatang. dan total hadiah yang diperebutkan pada turnamen sepak bola Marioriwawo Cup III sebesar 128.500.000 (Seratus dua puluh delapan juta lima ratus ribu rupiah).

“Saya harapkan bantuan dan kerjasama semua pihak karena ini menjadi acuan untuk melaksanakan Marioriwawo cup selanjutnya,” harap Ketua panitia Yudassirun.

Baca Juga : LHP LKPD Tahun 2023, Soppeng Raih WTP ke-10

Sementara, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada panitia yang telah mempersiapkan turnamen sepak bola Marioriwawo Cup III.

“Saya harapkan untuk bersama-sama menjaga kualitas dari pertandingan ini,” harap Bupati Soppeng.

Menurutnya, yang paling utama dalam turnamen sepak bola yaitu bagaimana wasit bisa memimpin pertandingan dengan baik dan pemain agar senantiasa bermain secara sportif.

Baca Juga : Gotong Royong, Wabup Soppeng Hadir di Tengah Masyarakat

Dan khusus para penonton, diingatkan agar jangan menodai event yang luar biasa ini karena sudah lama dinanti-nantikan namun ada jeda disebabkan adanya wabah covid-19.

“Alhamdulillah, Marioriwawo Cup III berlanjut dan Insah Allah kalau hasilnya meyakinkan tentu Marioriwawo Cup IV berlanjut ditahun depan,” imbuh Andi Kaswadi Razak.

Penulis : Yusuf
Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646