0%
logo header
Rabu, 29 September 2021 15:17

Dilanda Pandemi Covid-19, Desa Lompulle Soppeng Masih Bisa Berprestasi Dibidang Perpajakan

La Saddam
Editor : La Saddam
Kepala Desa Lompulle menerima Piagam Penghargaan dari Kepala KPP Pratama Watanpone, Rabu (29/09/2021).
Kepala Desa Lompulle menerima Piagam Penghargaan dari Kepala KPP Pratama Watanpone, Rabu (29/09/2021).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, SOPPENG — Mengukir prestasi ditengah Pandemi covid-19 tidaklah mudah, namun hal tersebut ditorehkan oleh Pemerintah Desa Lompulle, Kecamatan Ganra, Kabupaten Soppeng, ini sebagai Desa terbaik dalam kategori Perpajakan.

Prestasi dengan pemberian penghargaan oleh Kepala KPP Pratama Watanpone kepada Kepala Desa Lompulle, di Aula KPP Pratama, Rabu (29/09/2021).

Penghargaan yang diterima oleh Kades Lompulle Soppeng Amri.Sos merujuk dari tingkat rasio pembayaran Pajak di Desa Lompulle pada tahun 2020 yang berada diatas rata-rata 5 persen.

Baca Juga : IOH Group dan Accenture Siap Bangun Peradaban Ekonomi Digital Indonesia

“Semoga penghargaan yang diterima menjadi stimulan bagi Desa lain untuk termotivasi dalam ketaatan membayar pajak,” kata Kepala KKP Pratama Watampone.

Sementara, Kepala Desa Lompulle Kecamatan Ganra Amri.S.sos mengungkapkan bahwa membayar pajak adalah kewajiban sehingga terus berupaya untuk memotivasi masyarakat Desa Lompulle untuk taat dalam hal Perpajakan.

“Terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada Desa Lompulle,” ungkap Amri.S.Sos.

Baca Juga : Pemkab Gowa Gandeng BPS Fokuskan Perbaikan Data Statistik

“Semoga dengan kepemimpinan kami di Desa Lompulle dapat terus berbuat yang terbaik dan ini tidak terlepas dari dukungan masyarakat tentang kesadarannya akan wajib pajak,” tutupnya. (Yusuf)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646