0%
logo header
Kamis, 08 November 2018 17:53

Kukuhkan KKS Mamuju, Ini Harapan Bupati Soppeng

Bupati Soppeng, H. Andi Kaswadi Razak saat memberikan sambutan pada Pengukuhan KKS Mamuju, Kamis (08/11/2018).
Bupati Soppeng, H. Andi Kaswadi Razak saat memberikan sambutan pada Pengukuhan KKS Mamuju, Kamis (08/11/2018).

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAMUJU — Bupati Soppeng H. Andi Kaswadi Razak hadir di pelantikan sekaligus mengukuhkan Dewan pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Soppeng (DPD KKS) periode 2018-2023 di Hotel D’Maleo, Mamuju, Sulawesi Barat, Kamis (08/11/2018).

Adapun yang terpilih selaku ketua KKS Mamuju yaitu H. Salihi Saleh, Wakil Ketua I H. Agus Kallo, Wakil Ketua II H. Firman Juang Mallarengeng, Sekertaris Muh.Yusuf Umar dan Bendahara H. Ical.

Alam sambutannya, Andi Kaswadi Razak mengungkapkan bahwa dirinya bersama sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Soppeng hadir menandakan sebagai wujud rasa cinta antar sesama masyarakat soppeng.

Baca Juga : Mudahkan Masyarakat dan UMKM, PLN Pastikan Triwulan I 2026 Tarif Listrik Tak Naik

“Saya mengucapkan terima kasih terkait evakuasi masyarakat Soppeng dari Palu, ini atas partisipasi KKS dan pemerintah daerah setempat,” ucap H. Andi Kaswadi Razak.

Ia juga mengharapkan sumbang saran dari masyarakat soppeng yang tinggal di Mamuju selama dirinya bersama stakeholder mengembang amanah di Kabupaten Soppeng.

“Masyarakat Soppeng yang tinggal di Mamuju dapat menjadi penyejuk dan membantu pemerintah dan masyarakat Mamuju, ini saya titipkan seperti pribahasa bahwa di mana bumi di pijak di situ langit di junjung,” tambah HA.Kaswadi.

Baca Juga : PLN UIP Sulawesi dan Polda Sulsel Komitmen Jaga Infrastruktur Ketenagalistrikan Berkelanjutan

Sedangkan Bupati Mamuju, H. Habsi Wahid mengucapkan terima kasih kepada masyarakat soppeng atas dukungan dan kontribusinya dalam memajukan pertumbuhan ekonomi di Mamuju.

“Saya ucapkan selamat kepada pengurus KKS, saya harapkan dapat menjalankan program kerja dan tali silaturahim dengan baik,” kata H. Habsi Wahid.

Sementara Ketua Umum KKS Pusat H.Syarifuddin Wahid mengakui orang Soppeng sebagai penyejuk alamiah, bagian dari solusi dalam memecahkan masalah dan orang soppeng dapat memberikan kontribusi di manapun tinggal.

Baca Juga : Terima Penghargaan KIP, Pemkab Gowa Ciptakan Keterbukaan Pelayanan Informasi Publik

“Dengan adanya Kerukunan di antara masyarakat dapat membangun kebersamaan internal masing-masing, Kerjasama yang baij dalam segala hal dapat membantu Pemkab menciptakan suasana rukun dan kondusif di Mamuju,” ungkap H.Syarifuddin.

Pelantikan dan pengukuhan KKS di Mamuju di akhiri Tauziah oleh Kapolda Sulbar, Brigjen. Pol. Baharuddin Djafar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni Raja Mamuju, Danrem 142 Mamuju dan Kepala BIN Mamuju.

Baca Juga : Indosat Berbagi Kasih: Anak-anak Nikmati Kehangatan dan Sukacita Natal

(Yusuf)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi.republiknews1@gmail.com atau Whatsapp +62 813-455-28646