REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR — Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar akan tetap siaga memberikan pelayanan kepada pelanggan air bersih di wilayah Kota Makasar di masa Hari Raya Lebaran Idul Fitri 2022.
Penjabat Direktur Utama PDAM Kota Makassar Beni Iskandar menyampaikan hal itu pada acara konferensi pers di di Aula PDAM Makassar, Sabtu (30/04/2022) kemarin.
Beni mengatakan walau ada libur panjang, hal itu tak menyurutkan PDAM setempat mengurangi pelayanannya.
Baca Juga : Antisipasi Musim Kemarau, PDAM Makassar Dapat Suport Air Baku
Hanya layanan pembayaran rekening tagihan air di loket pembayaran fisik yang sementara diliburkan.
“Tapi pembayaran bisa dilakukan secara online atau mendatangi gerai-gerai yang sudah bekerjasama dengan PDAM,” terang Beni.
Sedangkan bila terdapat pengaduan atau masalah teknis di lapangan seperti air tidak mengalir atau kebocoran pipa, maka tim teknis lapangan PDAM akan tetap siaga.
Baca Juga : Tindaklanjuti Instruksi Wali Kota Makassar, Beni Iskandar Pasang Papan Bicara Amankan Aset Milik PDAM
Petugas layanan teknis PDAM Makassar ini akan standby di posko layanan PDAM selama masa libur lebaran idulfitri. Mereka siap turun langsung mendatangi lokasi yang bermasalah.
“Jika memang harus mengerahkan mobil tangki, maka kami akan segera luncurkan ke lokasi yang membutuhkan,” tambahnya.
Beni juga menjamin stok air bersih bagi masyarakat pelanggan PDAM selama masa lebaran. (*)