0%
logo header
Jumat, 10 Maret 2023 15:48

RS Andi Makkasau Parepare Ajak Tingkatkan Kepedulian Terhadap Kesehatan Ginjal

Mulyadi Ma'ruf
Editor : Mulyadi Ma'ruf
Ket : RS Andi Makkasau Parepare ucapkan Peringatan hari Ginjal sedunia
Ket : RS Andi Makkasau Parepare ucapkan Peringatan hari Ginjal sedunia

REPUBLIKNEWS.CO.ID, PAREPARE – Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Parepare turut memperingati Hari Ginjal Sedunia.

Hari Ginjal Sedunia tahun ini mengangkat tema “Kidney Health for All”.

“Selamat memperingati Hari Ginjal Sedunia,” tulis Manajemen RSUD Andi Makkasau Parepare melalui laman resmi medsosnya. (10/3/2023).

Baca Juga : Pemprov Sulsel Atensi Dinamika Isu Pergantian Pj Wali Kota Parepare

Pada pada peringatan tahun ini, RSUD Andi Makkasau Parepare mengajak untuk selalu bersiap menghadapi segala bentuk kegawatdaruratan khususnya penyakit ginjal dan bantu mereka yang rentan.

“Melalui peringatan Hari Ginjal Sedunia mari tingkatkan kepedulian terhadap kesehatan ginjal dengan mengkonsumsi makanan sehat bergizi, minum air putih yang cukup dan rajin berolahraga agar ginjal tetap sehat,” tulisnya lagi.

Diketahui, Hari Ginjal Sedunia adalah kampanye global yang jatuh pada hari Kamis, 9 Maret 2023. Kampanye ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan ginjal. Dengan adanya kampanye ini, diharapkan masyarakat akan sadar tentang faktor risiko, cara hidup dengan penyakit ginjal, dan mengurangi dampak penyakit ginjal serta masalah kesehatan terkaitnya.

Baca Juga : TSM-MO Tegaskan Soreang Basis Utama di Pilwalkot Parepare, Targetkan 70 Persen Suara

Ginjal adalah bagian tubuh yang memainkan peranan penting. Organ ini berfungsi untuk membuang sisa metabolisme dalam tubuh. Sisa metabolisme ini kemudian dikeluarkan melalui urine. Selain itu, ginjal juga berfungsi sebagai penyeimbang cairan dalam tubuh. Maka dari itu, penting untuk memiliki ginjal yang sehat supaya tubuh dapat bekerja dengan baik. (Adv)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646