0%
logo header
Senin, 19 Juni 2023 09:24

GERMAS, Bupati Kutim Ajak Masyarakat Rutin Olahraga dan Konsumsi Buah

Mulyadi Ma'ruf
Editor : Mulyadi Ma'ruf
Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman (tengah), saat senam mensosialisasikan Germas di Kantor Camat Sangatta Utara, Minggu (18/06/2023). (Istimewa)
Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman (tengah), saat senam mensosialisasikan Germas di Kantor Camat Sangatta Utara, Minggu (18/06/2023). (Istimewa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, KUTAI TIMUR — Guna meningkatkan daya tahan tubuh dan kualitas hidup sehat masyarakat, puluhan masyarakat Kecamatan Sangatta Utara, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur, mengikuti Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS).

Kegiatan tersebut turut dihadiri Bupati Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman, didampingi sang Istri Siti Robiah yang juga sekaligus Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kutim, Kepala Dinas Kesehatan Kutim Bahrani, Kepala Desa Singa Gembara Hamriani Kassa serta tamu undangan lainnya.

Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman secara simbolis membuka kegiatan tersebut, dengan memakan buah sebagai tanda kegiatan hidup sehat dan dilanjutkan dengan aksi senam di Halaman Balai Pertemuan Umum (BPU) Kantor Camat Sangatta Utara, Kutim, Minggu (18/06/2023) pagi.

Baca Juga : Basti Sanggalangi Bagikan Komputer untuk Tingkatkan Efisiensi Pelayanan RT di Sangatta Utara

Dalam kesempatan itu, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman mengajak seluruh masyarakat khusunya masyarakat Kutim, agar selalu menyediakan buah di rumah dan mengkonsumsi buah setiap hari.

“Selain mengkonsumsi buah, yang tidak kalah penting adalah menyempatkan waktu untuk berolahraga per 30 menit setiap hari untuk meningkatkan daya tahan tubuh” ucap Bupati Ardiansyah Sulaiman.

Menurutnya, dengan mengkonsumsi buah dan rajin olahraga setiap hari dapat meningkatkan daya tahan tubuh, sehingga tidak mudah terserang penyakit.

Baca Juga : Ketua DPRD Joni Apresiasi Kinerja Pemkab Kutim

“Dengan tingkat kebugaran dan kesehatan itu bonus dari Allah SWT yang diberikan kepada kita dan kesehatan memang harus kita jaga,” pungkasnya. (ADV)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646