0%
logo header
Rabu, 14 Februari 2024 17:54

Bupati Gowa Gunakan Hak Pilih di TPS 007, Wabup di Kampung Halaman

Chaerani
Editor : Chaerani
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan bersama istri Priska Paramita Adnan saat menyalurkan hak suaranya di TPS 007, Kelurahan Tombolo, Kecamatan Somba Opu, Rabu, (14/02/2024). (Dok. Humas Gowa)
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan bersama istri Priska Paramita Adnan saat menyalurkan hak suaranya di TPS 007, Kelurahan Tombolo, Kecamatan Somba Opu, Rabu, (14/02/2024). (Dok. Humas Gowa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, GOWA — Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan bersama Wakilnya Abd Rauf Malaganni didampingi istri masing-masing ikut menyalurkan hak suaranya pada pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Dalam kesempatan tersebut Adnan mencoblos di TPS 007 Kelurahan Tombolo, Kecamatan Somba Opu atau berada di depan Rumah Jabatan Bupati Gowa. Sedangkan, Wabup Gowa menyalurkan hak suara di kampung halaman di Desa Manuju, Kecamatan Manuju atau TPS 001.

Adnan mengatakan, pelaksanaan Pemilu 2024 khususnya di TPS 007 Kelurahan Tombolo berjalan dengan baik dan lancar. Apalagi petugas TPS menggunakan baju adat Kabupaten Gowa.

Baca Juga : Gandeng Media, Bawaslu Sulsel Perkuat Kinerja Kehumasan Jelang Pilkada Serentak 2024

“Saya sangat mengapresiasi teman-teman KPU dan Bawaslu yang telah mempersiapkan ini dengan baik dan masyarakat terlihat betul-betul menikmati fasilitas yang dimiliki dan pengaturan kertas suara cukup baik,” ungkapnya usai menyalurkan hak suaranya, Rabu, (14/02/2024).

Bupati Adnan optimis bahwa Pemilu 2024 khususnya di Kabupaten Gowa akan berjalan sukses, lancar dan damai dengan tingkat partisipasi pemilih yang tinggi.

“Waktunya sampai jam 1 siang sehingga masih ada waktu untuk bisa datang menyalurkan hak suaranya. Jadi saya mengajak masyarakat untuk datang ke TPS menggunakan hak pilihnya,” harapnya.

Baca Juga : Surya Paloh Imbau Kader NasDem Solid Menangkan Duet ASS-Fatma di Pilgub Sulsel 2024

Terpisah, Abd Rauf juga berharap Pemilu 2024 ini berjalan lancar, aman dan damai terutama di Kabupaten Gowa. Dirinya mengajak masyarakat untuk menjaga kondusifitas selama proses pemilu. Ia juga berharap partisipasi pemilih di Kabupaten Gowa juga tinggi.

“Kita berharap Pemilu ini berjalan lancar dan sukses. Kalaupun ada perbedaan pilihan jangan jadikan sebagai perpecahan di antar kita. Mari tetap jaga persatuan dan persaudaraan,” harapnya.

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646