0%
logo header
Selasa, 06 Februari 2024 20:16

Disambut Meriah, Anies Baswedan Puji Semangat Perubahan yang Digaungkan Masyarakat Sulsel

Rizal
Editor : Rizal
Calon Presiden RI nomor urut 01, Anies Rasyid Baswedan saat menyapa relawan dan simpatisannya dalam acara Konsolidasi Akbar Partai NasDem Sulsel di Lapangan NasDem, Jalan Bau Massepe, Lumpue, Kecamatan Bacukiki, Parepare, Selasa (6/2/2024). (Foto: Istimewa)
Calon Presiden RI nomor urut 01, Anies Rasyid Baswedan saat menyapa relawan dan simpatisannya dalam acara Konsolidasi Akbar Partai NasDem Sulsel di Lapangan NasDem, Jalan Bau Massepe, Lumpue, Kecamatan Bacukiki, Parepare, Selasa (6/2/2024). (Foto: Istimewa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, PAREPARE – Puluhan ribu masyarakat Sulawesi Selatan menyambut kedatangan Calon Presiden RI nomor urut 01, Anies Rasyid Baswedan di Lapangan NasDem, Jalan Bau Massepe, Lumpue, Kecamatan Bacukiki, Parepare, Selasa (6/2/2024) sore. Anies menghadiri acara konsolidasi akbar DPW Partai NasDem Sulsel.

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh hadir langsung mendampingi Anies. Keduanya didampingi oleh Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse dan Sekretaris DPW NasDem Sulsel yang juga Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) AMIN Sulsel, Syaharuddin Alrif.

Hadir pula para ketua parpol koalisi pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Sulsel, seperti Ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad dan Ketua DPW PKS Sulsel Muhammad Amri Arsyid. Termasuk Asisten Pelatih Tim Nasional Pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas AMIN), Tamsil Linrung.

Baca Juga : Gandeng Media, Bawaslu Sulsel Perkuat Kinerja Kehumasan Jelang Pilkada Serentak 2024

Walau sempat diguyur hujan, para massa dan simpatisan Anies tak bergerak sedikitpun dari lokasi kampanye hingga acara selesai. Mereka mengelu-elukan kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu sembari menyanyikan yel-yel dan mengacungkan simbol satu jari telunjuk.

Dalam orasi politiknya, Anies memuji semangat perubahan yang digaungkan oleh masyarakat Sulsel. Selain di lokasi kampanye, ia mengaku juga disambut meriah di sepanjang perjalanan dari Kota Makassar ke Parepare

“Sepanjang perjalanan saya menjumpai masyarakat di pinggir jalan yang menunggu. Mereka ungkapkan tanda angka satu dengan jari telunjuk karena mereka tahu rombongan datang. Antusiasme masyarakat Sulawesi Selatan sangat luar biasa,” kata Anies.

Baca Juga : Surya Paloh Imbau Kader NasDem Solid Menangkan Duet ASS-Fatma di Pilgub Sulsel 2024

“Bahkan disini (Parepare) kita tahu masyarakat sudah berdatangan sejak siang hari. Walau hujan tapi masih tetap bertahan hingga akhir,” tambahnya.

Menurut Anies, semangat masyarakat Sulsel yang menginginkan perubahan tersebut membuatnya semakin optimis menatap Pilpres 2024 yang dihelat 14 Februari mendatang.

“Ini adalah semangat perubahan yang luar biasa. Insyaallah di Sulsel kita menang,” teriak Anies disambut gemuruh para simpatisannya yang berdatangan dari sejumlah daerah di Sulsel itu.

Baca Juga : Lewat CSR Penanaman Mangrove di Berbagai Daerah, Yamaha Indonesia Upayakan Reduksi Emisi Karbon

Anies juga memuji semangat ratusan nelayan yang berlayar ke lokasi kampanye guna menyambut langsung kedatangannya. Ia pun menegaskan akan senantiasa memprioritaskan kebijakan-kebijakan yang pro terhadap para nelayan tersebut.

“Saya dengar tadi ada sekita 200 kapal nelayan yang datang. Mereka mengucapkan harapan akan prinsip kebijakan berkeadilan supaya nelayan kecil ini bisa menjadi besar,” ungkap Anies.

“Jangan sampai kebijakan kita itu menjadikan yang kecil semakin kecil, sementara yang besar semakin besar. Kita ingin kebijakan dibuat agar nelayan kecil bisa berkegiatan lebih baik. Jadi, aturan-aturan yang menghambat nelayan kecil ini akan kita ubah,” tambahnya.

Baca Juga : Penguatan Produk Hukum Daerah, Bapemperda DPRD Sulsel Hadiri Rakornas di Kaltim

Dalam orasi politiknya, Anies juga menyinggung soal pembangunan daerah. Menurutnya, semuanya akan dibangun sesuai potensi dan kebutuhan daerah bersangkutan.

“Infrastruktur dasar itu ditingkatkan supaya kegiatan perekonomian berjalan dengan baik, misalnya telekomunikasi dan transportasi agar kegiatan masyarakat, rumah tangga dan usaha bisa meningkat drastis,” demikian Anies. (*)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646