0%
logo header
Senin, 11 Juli 2022 12:23

Ditempatkan di Kaltim Untuk Pengamanan IKN, Kapolda Tinjau Eks SPN Balikpapan Untuk Bintara Polri

Mulyadi Ma'ruf
Editor : Mulyadi Ma'ruf
Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto meninjau Eks SPN Balikpapan. (Istimewa)
Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto meninjau Eks SPN Balikpapan. (Istimewa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, BALIKPAPAN — Didampingi Wakapolda dan Pejabat Utama, Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto Meninjau Eks SPN Balikpapan, yang berada di Stal Kuda, Balikpapan.

Ini disampaikan langsung Kabid Humas Polda Kalimantan Timur Kombes Pol Yusuf Sutejo, Senin 11 Juli 2022.

Pria melati tiga di pundak ini, menjelaskannya, kegiatan peninjauan tersebut dilakukan dalam rangkaian kesiapan kedatangan Bintara Polri penempatan di Polda Kaltim dalam Rangkan penguatan Pembangunan IKN.

Baca Juga : Gandeng Media, Bawaslu Sulsel Perkuat Kinerja Kehumasan Jelang Pilkada Serentak 2024

“Nantinya SPN Balikpapan ini akan di tempati lulusan Bintara Polri yang akan di tugaskan mengawal pembangunan Ibu Kota Nusantara atau IKN,” kata Kombes Pol Yusuf Sutejo.

Saat ini kata dia, Polda Kaltim sudah melakukan persiapan untuk pengamanan IKN. Pengamanan tersebut disusun dalam rencana operasi yang dinamakan Mahakam Nusantara.

“Sudah berlangsung sejak beberapa bulan yang lalu. Dari mulai pembentukan undang-undang itu kita langsung melaksanakan pengamanan itu. Jadi sekarang ada logistik sudah termasuk dalam pengamanan itu,” Pungkasnya.(*)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646