0%
logo header
Minggu, 12 Maret 2023 19:24

Kanwil Kemenkumham Sulsel Monitoring Pelaksanaan Jabatan Notaris di Sidrap

Chaerani
Editor : Chaerani
Kanwil Kemenkumham Sulsel Monitoring Pelaksanaan Jabatan Notaris di Sidrap

REPUBLIKNEWS.CO.ID, SIDRAP — Tim Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) melalukan pemantauan dan monitoring pelaksanaan jabatan notaris di Kabupaten Sidrap yang berlangsung sejak 10 hingga 11 Maret 2023.

Tim yang melakukan monitoring terdiri dari Kepala Bidang Pelayanan Hukum Mohammad Yani, Jabatan Fungsional Umum (JFU) Subbidang Pelayanan Administrasi Hukum Umum (AHU) Andi Wildania, JFU Subbidang Pelayanan AHU Kiki Rezki Amalia, dan JFT Perancang Peraturan Perundang-Undangan Pertama Haeril Akbar.

Kepala Bidang Pelayanan Hukum Mohammad Yani mengatakan, pemantauan tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa notaris yang menjalankan tugas di daerah, salah satunya di Kabupaten Sidrap melakukan tugasnya dengan baik dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Baca Juga : Gandeng Media, Bawaslu Sulsel Perkuat Kinerja Kehumasan Jelang Pilkada Serentak 2024

“Kami juga memeriksa dokumen-dokumen yang dihasilkan oleh notaris, Mulai dari akta notaris, serta memastikan bahwa para notaris tersebut memiliki sertifikat yang sah dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” katanya dalam keterangannya, kemarin.

Lanjut Mohammad, monitoring ini juga untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, kepastian hukum, dan perlindungan hak asasi manusia. Tak hanya itu monitoring ini tidak ada kaitannya dengan dugaan pelanggaran yang dilakukan oleh notaris di Kabupaten Sidrap.

“Monitoring ini merupakan tindakan rutin yang dilakukan oleh Kemenkumham Sulsel di seluruh daerah. Dalam pemantauan ini pihaknya bekerja sama dengan Majelis Pengawas Daerah untuk memastikan bahwa semua tugas yang dijalankan oleh notaris berjalan dengan baik dan sesuai dengan hukum yang berlaku,” terangnya.

Baca Juga : Surya Paloh Imbau Kader NasDem Solid Menangkan Duet ASS-Fatma di Pilgub Sulsel 2024

Para notaris di Kabupaten Sidrap menyambut baik monitoring yang dilakukan dan berharap dapat terus bekerja sama dengan Kemenkumham Sulsel dalam meningkatkan kualitas pelayanan notaris di wilayah tersebut. Mereka juga menegaskan komitmen mereka untuk selalu menjalankan tugas dengan baik dan mematuhi aturan yang berlaku.

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646