0%
logo header
Senin, 08 Januari 2024 14:13

Pj Wali Kota Parepare dan Forkopimda Silaturahmi dengan Pangdam, Sinergi Jaga Stabilitas dan Persiapan Pemilu 2024

Mulyadi Ma'ruf
Editor : Mulyadi Ma'ruf
Ket : Pj Wali Kota Parepare Akbar Ali beserta pejabat dari Forkopimda melakukan vidcon bersama Pangdam Hasanuddin (foto : Humas Pemkot Parepare)
Ket : Pj Wali Kota Parepare Akbar Ali beserta pejabat dari Forkopimda melakukan vidcon bersama Pangdam Hasanuddin (foto : Humas Pemkot Parepare)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, PAREPARE — Penjabat Wali Kota Parepare, Akbar Ali, dan Forkopimda melakukan silaturahmi virtual dengan Panglima Kodam, Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun di Kantor Wali Kota Parepare pada Senin (8/01/2024).

Dalam pertemuan daring ini, terbentuk kerjasama erat antara pemerintah kota Parepare, aparat keamanan, dan unsur militer. Akbar Ali menekankan pentingnya sinergi untuk menjaga stabilitas, keamanan, serta memperkuat kerjasama dalam pembangunan.

“Ini menjadi momentum penting dalam upaya menjaga sinergitas dan kolaborasi antara pemerintah daerah, aparat, dan seluruh pihak,” kata Akbar Ali.

Baca Juga : Proses Coklit Selesai 100 Persen, KPU Parepare Tegaskan Rampung Sesuai Prosedur

Pertemuan ini juga menjadi forum untuk membahas isu-isu strategis terkait keamanan menjelang pemilu 2024 dan pembangunan di Parepare. Keterlibatan Forkopimda dan pihak keamanan diharapkan mampu menjaga kondusivitas pesta demokrasi.

Pangdam Hasanuddin, Mayjen Bobby Rinal Makmun, menyambut baik sinergitas antara militer dan pemerintah kota Parepare. Dia menekankan koordinasi yang baik dalam menjaga keamanan, terutama menjelang pesta demokrasi.

Kesepakatan untuk menjaga komunikasi yang baik antara semua pihak diakui sebagai langkah penting dalam menghadapi potensi tantangan di masa mendatang. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kapolres Parepare, AKBP Arman Muis, Dandim 1405 Mls, Letkol Inf Hastiar Hatta, dan Ketua DPRD Parepare, Ir. Kaharuddin Kadir. (Adv)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646