0%
logo header
Kamis, 22 Februari 2024 00:17

AHY Resmi Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN, Ketua Demokrat Sulsel Ngaku Surprise

Rizal
Editor : Rizal
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). (Foto: Istimewa)
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). (Foto: Istimewa)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR – Presiden Joko Widodo melantik secara resmi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024).

Pelantikan tersebut Berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 34P Tahun 2024 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju periode sisa masa jabatan 2019-2024 yang dibacakan oleh Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara, Nanik Purwanti.

Ketua DPD Partai Demokrat Sulawesi Selatan, Ni’matullah Erbe mengaku sedikit terkejut dengan adanya kabar bahagia tersebut. Apalagi saat ini, katanya, seluruh kader masih fokus mengawal hasil Pemilu 2024.

Baca Juga : Demi Gaya Hidup Sehat, Herbathos Kenalkan Produk Herbal di Acara F8 Makassar

“Saya sebenarnya sedikit surprise atau kurang menyangka. Di tengah kita masih menghadapi pengawalan suara hasil Pilpres dan Pileg 2024, ternyata secara cepat kepercayaan itu datang ke mas AHY,” kata Ni’matullah, Rabu (21/2/2024).

Ulla, sapaan karibnya, bersama seluruh kader Partai Demokrat Sulsel pun mengucapkan selamat kepada sang ketua umum. Pihaknya merasa bersyukur sebab AHY diberikan tanggung jawab besar untuk mengabdi bagi bangsa dan negara.

“Saya bersyukur salah satu kader terbaik Partai Demokrat mendapatkan amanah dan tanggung jawab di pemerintahan sebagai seorang menteri. Kebahagiaan keluarga mas AHY, adalah juga kebahagiaan keluarga besar Partai Demokrat. Berjuang terus,” demikian Ulla.

Baca Juga : Pemkab Gowa Susun SOP Layanan Pencegahan Perkawinan Anak

Sekadar diketahui, AHY menggantikan posisi Hadi Tjahjanto yang sebelumnya menjadi Menteri ATR/BPN. Hadi Tjahjanto sendiri juga dilantik sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) pada Rabu (21/2/2024).

Hadi menggantikan Mahfud MD yang sebelumnya telah mengundurkan diri karena menjadi calon wakil presiden (cawapres) peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. (*)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646