0%
logo header
Selasa, 19 Desember 2023 14:27

Kakanwil Kemenkumham Sulsel Ajak Jajaran Miliki Jiwa Bela Negara

Chaerani
Editor : Chaerani
Kakanwil Kemenkumham Sulsel Liberti Sitinjak saat memimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-75 dan Kesiapan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024, di Lapangan Kanwil Kemenkumham Sulsel, Selasa (19/12/2023). (Dok. Humas Kanwil Kemenkumham Sulsel)
Kakanwil Kemenkumham Sulsel Liberti Sitinjak saat memimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-75 dan Kesiapan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024, di Lapangan Kanwil Kemenkumham Sulsel, Selasa (19/12/2023). (Dok. Humas Kanwil Kemenkumham Sulsel)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR — Kakanwil Kemenkumham Sulsel Liberti Sitinjak mengajak seluruh jajarannya untuk memiliki jiwa bela negara dalam menghadapi berbagai tantangan.

“Kita harus memiliki jiwa bela negara sebagai pilar utama yang menjadikan kita tangguh dan cerdas dalam menghadapi tantangan dan situasi yang tidak menentu,” katanya saat memimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-75 dan Kesiapan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024, di Lapangan Kanwil Kemenkumham Sulsel, Selasa (19/12/2023).

Bahkan katanya, bukan hanya menghadapi ancaman fisik, tetapi juga ancaman yang tak kasat mata seperti pandemi, konflik global, revolusi teknologi, hingga krisis iklim yang telah membawa dampak dan risiko ketahanan negara.

Baca Juga : Demi Gaya Hidup Sehat, Herbathos Kenalkan Produk Herbal di Acara F8 Makassar

“Semangat bela negara bukan hanya tanggung jawab aparat pertahanan, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat. Ini adalahj tugas kita bersama dalam menjaga kesatuan dan persaturan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” katanya

Liberti mengungkapkan, bela negara bukan hanya terkait pada aspek militer, tetapi lebih luas lagi dalam hal ini merangkul seluruh lapisan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

“Setiap tindakan, sekecil apapun, yang dilandasi cinta kepada bangsa dan negara, cinta kepada Pancasila dan NKRI adalah wujud konkrit bela negara,” ungkapnya.

Baca Juga : Pemkab Gowa Susun SOP Layanan Pencegahan Perkawinan Anak

Lanjutnya, sesuai amanah Presiden RI Joko Widodo, dirinya mengajak seluruh pegawainya di Hari Bela Negara ini untuk mengobarkan semangat bela negara, dan meningkatkan rasa cinta tanah air.

“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan perlindungan, petunjuk, dan bimbingan dalam upaya kita untuk meraih Indonesia Maju, Bersatu, Berdaulat, Mandiri, dan Sejahtera. Semangat Hari Bela Negara ke-75, Kobarkan Bela Negara untuk Indonesia Maju!,” pesan Liberti.

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646