0%
logo header
Senin, 11 Maret 2024 13:43

PAM Tirta Karajae Parepare Siapkan Strategi Antisipasi Pasokan Air Aman Selama Bulan Suci Ramadan

Mulyadi Ma'ruf
Editor : Mulyadi Ma'ruf
Ket : Direktur PAM Tirta Karajae Kota Parepare, Andi Firdaus Djollong
Ket : Direktur PAM Tirta Karajae Kota Parepare, Andi Firdaus Djollong

PAREPARE, REPUBLIKNEWS.CO.ID — Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Karajae telah melakukan langkah-langkah proaktif untuk memastikan kelancaran distribusi air bersih selama bulan Ramadan 2024.

Selain menyesuaikan pola pemakaian air selama jam-jam puncak, PDAM Tirta Karajae juga telah menyiapkan strategi untuk menjaga pasokan air bersih dan mengantisipasi gangguan distribusi.

“Andaikan terjadi peningkatan pemakaian air, tim instalasi dan distribusi telah menyesuaikan diri dan siap untuk menghadapi lonjakan permintaan,” kata Direktur PAM Tirta Karajae, Andi Firdaus Djollong, pada Senin (11/03/2024).

Baca Juga : Proses Coklit Selesai 100 Persen, KPU Parepare Tegaskan Rampung Sesuai Prosedur

Selain melakukan pemeliharaan rutin pada fasilitas dan jaringan pipa air, PDAM juga telah membersihkan reservoir dan sumur dalam serta menyiapkan dua unit mobil tangki sebagai langkah siaga.

“Kami telah melakukan pembersihan pada fasilitas dan meningkatkan kesiagaan teknis di beberapa titik instalasi guna memenuhi kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadhan,” ungkap Djollong.

Menanggapi potensi gangguan distribusi, Manager Teknik La Ody menyatakan bahwa PDAM telah mengambil langkah-langkah pencegahan untuk mengatasi gangguan baik dari faktor alam maupun buatan.

Baca Juga : AHY Berikan Restu, Erat Bersalam Siap Bertarung di Pilwalkot Parepare 2024

“Kami terus memperbaiki fasilitas dan menyiapkan tim siaga untuk memastikan pasokan air terus mengalir secara lancar,” tambah Ody.

PDAM Tirta Karajae juga telah menyiapkan layanan darurat melalui nomor telepon +6285240001064 untuk mobil tangki dan nomor layanan pelanggan +628114216500 untuk pelaporan gangguan. (*)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646