0%
logo header
Sabtu, 18 Mei 2024 17:59

Sosialisasi di Galung Maloang, Hermanto Perkuat Komitmen Sebagai Bacalon Wakil Wali Kota Parepare

Mulyadi Ma'ruf
Editor : Mulyadi Ma'ruf
Ket : Bakal Calon Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto saat melakukan sosialisasi di Kelurahan Galung Maloang Perumahan D'naila
Ket : Bakal Calon Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto saat melakukan sosialisasi di Kelurahan Galung Maloang Perumahan D'naila

REPUBLIKNEWS.CO.ID, PAREPARE – Bakal Calon Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, konsisten turun ke masyarakat untuk melakukan sosialisasi. Kali ini, kegiatan sosialisasi digelar di Perumahan D’naila, Kelurahan Galung Maloang, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare, pada Sabtu (18/05/2024).

Acara ini merupakan titik kesembilan dalam rangkaian sosialisasi Hermanto sebagai Bakal Calon Wakil Wali Kota Parepare pada Pilkada mendatang.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPC Partai Hanura Kota Parepare itu menyatakan komitmennya untuk terus mendekatkan diri kepada masyarakat dan memperkenalkan dirinya sebagai calon pemimpin daerah.

Baca Juga : Proses Coklit Selesai 100 Persen, KPU Parepare Tegaskan Rampung Sesuai Prosedur

“Saya berkomitmen untuk membawa perubahan positif bagi Parepare. Melalui pendekatan langsung kepada masyarakat, saya berharap dapat mendengar dan memahami kebutuhan serta harapan warga. Ini adalah langkah awal dari perjalanan kita bersama menuju Parepare yang lebih sejahtera,” ujar Hermanto.

Hermanto menegaskan bahwa keputusannya untuk maju dalam kontestasi Pilkada didorong oleh niat tulus untuk berbuat lebih banyak dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kota Parepare. Meskipun pada Pileg lalu dirinya terpilih kembali sebagai Anggota DPRD Parepare di Dapil Ujung dengan perolehan suara terbanyak kedua, yakni 1.900-an suara, ia merasa perlu untuk berkontribusi lebih.

“Niat saya murni agar bisa lebih berbuat dan bermanfaat untuk masyarakat Parepare secara keseluruhan,” tegasnya.

Baca Juga : AHY Berikan Restu, Erat Bersalam Siap Bertarung di Pilwalkot Parepare 2024

Sekretaris Komisi III DPRD Parepare ini juga menyampaikan bahwa dirinya siap memfasilitasi warga yang belum terdaftar dalam BPJS Kesehatan. Bahkan, ia menawarkan bantuan bagi warga yang tidak memiliki ijazah SMA melalui program Ijazah Paket C secara gratis.

“Saya berkomitmen ingin masyarakat Parepare semuanya memiliki BPJS Kesehatan. Kalau ada yang tidak aktif, laporkan ke kami, siap kami urus. Kemudian, yang tidak memiliki ijazah SMA, akan kami fasilitasi untuk mendapatkan ijazah Paket C secara gratis,” imbuhnya.

Dengan semakin intensifnya sosialisasi yang dilakukan, Hermanto berharap dapat meraih dukungan luas dari masyarakat Parepare untuk mewujudkan kota yang lebih baik dan sejahtera.

Baca Juga : Arief Rosyid: Saatnya Generasi Muda Memimpin Parepare

Sementara, salah seorang tokoh masyarakat setempat, Hidayat Kattang mengungkapkan, pihaknya siap mendukung Hermanto sebagai Bakal Calon Wakil Wali Kota, karena menurutnya saat ini Parepare membutuhkan figur muda untuk memimpin selama lima tahun ke depan.

“Pak Hermanto juga figur yang ramah, santun dan dermawan. Tidak hanya datang pada saat ada maunya, tetapi hadir untuk memberikan solusi terhadap persoalan yang dihadapi masyarakat,” tandas pria yang akrab disapa Pak Ato ini.

Sebagai informasi, pada hari ini Hermanto melakukan sosialisasi di tiga titik. Pertama di Jalan Panorama, kedua di Galung Maloang Perumahan D’naila, dan titik ketiga di Kelurahan Lemoe setelah salat Isya. (*)

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646