0%
logo header
Senin, 14 Mei 2018 15:19

SYL Pimpin Apel Siaga Anti Teroris di DPP NasDem

SYL Pimpin Apel Siaga Anti Teroris di DPP NasDem

REPUBLIKNEWS.CO.ID, JAKARTA — Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem, Syahrul Yasin Limpo (SYL) memimpin langsung apel siaga anti teroris di Sekretariat DPP Partai NasDem di Jakarta, Senin (14/05/2018).

Syahrul yang juga mantan Gubernur Sulsel ini mengatakan, bahwa teroris di Indonesia telah menjadi sebuah musuh dalam negeri sindiri.

Olehnya itu, lanjut SYL, mari kita seluruh kader NasDem dan seluruh masyarakat Indonesia untuk bahu membahu melawan teroris di Indonesia.

Baca Juga : Pemkab Gowa Susun SOP Layanan Pencegahan Perkawinan Anak

“Ini tanggungjawab kita bersama. Ini tanggung jawab bukan saja aparat kepolisian, inteligen atau TNI. Tapi semua menjadi tanggung jawab kita semua,” ujar Syahrul.

Menurut Syahrul, NasDem sebagai partai modern dan selalu berpihak pada rakyat tentu menjadi garda terdepan dalam membantu pemerintah memberikan solusi dan mengantisipasi adanya aksi teroris di Indonesia.

“NasDem selalu menjadi garda terdepan, yang jelas teroris itu musuh kita bersama. Tak ada kaitannya dengan agama, karena agama itu melarang semua aksi aksi kekerasan,” ujar SYL.

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646