0%
logo header
Senin, 12 Maret 2018 13:19

Warga Pagari Jalan Umum, Legislator Makassar Geram

Warga Pagari Jalan Umum, Legislator Makassar Geram

REPUBLIKNEWS.CO.ID, MAKASSAR – Anggota DPRD kota Makassar, kesal akbat ulah oknum yang tidak bertanggung jawab yang mendirikan pagar di jalan yang merupakan Fasilitas Umum (Fasum) kota.

Fasum tersebut terletak dibelakang gedung DPRD Makassar yang saat ini tidak bisa lagi diakses oleh warga, jalan ini menghubungkan antara jalan Hertasning dan jalan Yusuf Dg Ngawing.

Pagar yang seringkali digembok itu banyak dikeluhkan oleh warga yang biasanya membutuhkan akses jalan tersebut.

Baca Juga : Tiga Kecamatan di Makassar Terkena Angin Puting Beliung, PMI Bergerak Cepat Beri Bantuan Terpolin Ke Warga

Wakil Ketua Panitia Khusus (Pansus) Fasum Fasos, Basdir sangat menyayangkan tindakan oknum yang tidak bertanggung jawab itu.

“Ini tidak boleh dipagari, namanya Fasum ya harus diakses oleh semua pihak, jangan seenaknya main pasang pagar, kita perjuangkan waktu itu untuk dibongkar dan dijadikan jalan untuk kepentingan umum,” kata Basdir, Senin (12/03/2018).

Padahal, menurut Basdir, sebelumnya telah ada pembongkaran yang kemudian DPRD Makassar melalui Pansus mengusulkan anggaran agar dibeton.

Baca Juga : Harga Bahan Pokok di Makassar Naik, Basdir: Ada Pedagang Pasar yang Bermain

“Setelah mulus seperti sekarang ini, lalu ada yang menutup seenaknya, ini tidak bisa dibiarkan, dinas terkait harus mengambil sikap agar semua masyarakat bisa mengakses,” ungkap Politisi Partai Demokrat itu.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Anggota Pansus Fasum Fasos, Busranuddin Baso Tika (BBT). Ia meminta kepada oknum yang memasang pagar agar segera membongkar.

“Namanya fasilitas umum, ya tidak boleh ada yang bisa menutup-nutup. Saya akan minta dinas terkait untuk bongkar itu pagar kalau memang ada,” geramnya.

Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646