0%
logo header
Rabu, 24 Agustus 2022 18:58

Dua Buruh Bangunan di Kalsel Tewas Tertimpa Material, Polisi Selidiki Penyebabnya

Arnas Amdas
Editor : Arnas Amdas
Lokasi bangunan yang runtuh mengakibatkan dua pekerja tewas. (Ist)
Lokasi bangunan yang runtuh mengakibatkan dua pekerja tewas. (Ist)

REPUBLIKNEWS.CO.ID, BANJAR — Dua buruh pekerja bangunan, Rahmat (45) dan Iskandar (50) warga Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) tewas usai tertimpa material bangunan ruko saat sedang bekerja. Keduanya terjepit tembok dan tewas ditempat.

“Iya benar, korbannya dua orang, dan meninggal dunia di tempat kejadian,” ucap Kasat Reskrim polres Banjar, IPTU Fransiskus Manaan kepada saat dikonfirmasi Republiknews.co.id, Rabu (24/08/2022).

Manaan menjelaskan, kejadian itu terjadi di Desa Cindai Alus, Kecamatan Martapura, Banjar pada Selasa (23/8).

Baca Juga : Puluhan Ruko di Asmat Hangus Dilalap Api, Polisi Selidiki Penyebabnya

Saat kejadian keduanya sedang berada di bawah material, sebelum akhirnya material tersebut menimpa mereka.

“Mereka ini tukang bangunan, saat kejadian posisinya mereka berada di bawah material bagian depan, lalu tiba-tiba saja material itu menimpa para korban,” terangnya.

Dikatakan Manaan, bangunan tersebut akan di bangun sebuah ruko dan saat kejadian dalam tahap pembangunan.

Baca Juga : Pria di Sinjai Ditemukan Gantung Diri di Dalam Rumahnya

“Iya yang runtuh itu niatnya akan dibangun ruko,” ujarnya.

Saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan atas ambruknya bangunan ruko itu yang menewaskan Rahmat dan Iskandar.

“Ini kita masih dalam penyelidikan, dan kami masih memintai keterangan saksi-saksi yang ada di lokasi kejadian, sedangkan untuk kedua jenazah sudah di bawa ke rumah sakit,” pungkasnya.

Penulis : Muhammad Budi Kurniawan
Redaksi Republiknews.co.id menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp +62 813-455-28646